PERAMALAN TINGKAT PENGHUNI KAMAR HOTEL DI KOTA SALATIGA TAHUN 2009-2018 DENGAN ANALISIS RUNTUN WAKTU MENGGUNAKAN APLIKASI MINITAB
Anung Pramudita, 4112316016 (2020) PERAMALAN TINGKAT PENGHUNI KAMAR HOTEL DI KOTA SALATIGA TAHUN 2009-2018 DENGAN ANALISIS RUNTUN WAKTU MENGGUNAKAN APLIKASI MINITAB. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF (PERAMALAN TINGKAT PENGHUNI KAMAR HOTEL DI KOTA SALATIGA TAHUN 2009-2018 DENGAN ANALISIS RUNTUN WAKTU MENGGUNAKAN APLIKASI MINITAB)
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang cara Peramalan Tingkat Penghuni Kamar Hotel tahun 2018 pada Bulan Juli-Desember dimana data yang digunakan diambil dari tahun 2009 hingga tahun 2018 Bulan Juni. Hotel merupakan suatu usaha yang menggunakan bangunan atau sebagian daripadanya yang khusus disediakan, dimana setiap orang dapat menginap dan makan serta memperoleh pelayanan dan fasilitas lainnya. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam kegiatan tugas akhir ini adalah metode literatur, yaitu informasi yang diperoleh dari membaca buku dan bahan rujukan yang berkaitan dengan kegitan tugas akhir, dan metode dokumentasi, yaitu penulis mengambil data yang telah tersedia di instansi, serta metode intereview, yaitu melakukan tanya jawab kepada pihak yang berkaitan. Sedangkan dalam analisis data, penulis menggunakan metode analisis runtun waktu dan dibantu dengan software minitab dalam penyelesainnya. Model yang dipilih yaitu model ARIMA (2,1,1) dan didapatkan hasil peramalan untuk 6 bulan kedepan bahwa tingkat penghuni kamar hotel di Kota Salatiga akan tetap mengalami tinggi rendah tingkat penghuni kamar hotel di Salatiga pada waktu tertentu. Berdasarkan hasil peramalan dengan metode ARIMA yang diperoleh dapat disimpulakan bahwa data tersebut belum stasioner maka di differencing, setelah di differencing menentukan ACF dan PACF , uji white noise, yang berarti data yang digunakan berdistribusi normal sehingga dapat meramalkan data tingkat penghuni kamar hotel tahun 2018 yaitu 39,46 , 40,97 , 39,86 , 40,86 , 39,89 , 40,85. Dari penelitian ini dapat menjadi gambaran tentang perubahan Tingkat Penghuni Hotel Kota Salatiga saat ini dimana penelitian ini ditinjau dari Tingkat Penghuni Kamar Hotel Kota Salatiga yang telah berlangsung lebih lama.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peramalan, Tingkat Penghuni Kamar Hotel, ARIMA(2,1,1). |
Subjects: | L Education > Special Education > Mathematics Education |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistika Terapan dan Komputasi, D3 |
Depositing User: | indah tri pujiati |
Date Deposited: | 26 Aug 2021 07:18 |
Last Modified: | 26 Aug 2021 07:18 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/44711 |
Actions (login required)
View Item |