RESORT HOTEL DI KARIMUNJAWA Dengan Pendekatan Biophilic Design
MUHAMMAD BAQIYATUSHOLIHIN, 5112415017 (2020) RESORT HOTEL DI KARIMUNJAWA Dengan Pendekatan Biophilic Design. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (RESORT HOTEL DI KARIMUNJAWA Dengan Pendekatan Biophilic Design)
- Published Version
Download (15MB) | Preview |
Abstract
Taman Nasional Karimunjawa merupakan salah satu obyek kunjungan wisata di Jawa Tengah yang berorientasi wisata alam. Pengembangan dan pendayagunaan potensi yang ada di kepulauan Karimunjawa sendiri belum optimal, hal ini terlihat dari minimnya fasilitas akomodasi berupa penginapan (Hotel, wisma, homestay, cottage dan bungalow) bagi para wisatawan. Tingginya tingkat kunjungan wisatawan ini tidak diimbangi dengan jumlah fasilitas akomodasi penginapan yang tersedia, karena kenyataan bahwa kunjungan wisata ke Kepulaun Karimunjawa tidak dapat dilakukan secara one day trip. Berdasarkan fakta tersebut, terlihat adanya peluang pengembangan industri pariwisata di Taman Nasional Karimunjawa, khususnya dalam penyediaan fasilitas akomodasi penginapan. Lokasi perencanaan berada di zona pemanfaatan pariwisata yang diperuntukkan sebagai daerah wisata yang berbasis lingkungan, dengan kriteria mempunyai kondisi lingkungan yang dapat mendukung upaya pengembangan pariwisata dan rekreasi alam. Tapak terpilih berada di lokasi yang memiliki view yang menarik, aksesibilitas mudah, sarana dan prasarana memenuhi kebutuhan serta kontur tapak yang tidak terlalu curam. Dalam perencanaan Resort Hotel di Karimunjawa ini ada beberapa aspek pendekatan diantaranya pendekatan fungsional, pendekatan kontekstual, pendekatan teknis, pendekatan kinerja, pendekatan arsitektural dengan penekanan biophilic design. viii Dengan adanya resort hotel dengan konsep biophilic design ini diharapkan dapat mengurangi stres, meningkatkan kreativitas dan kejernihan pikiran, meningkatkan kesejahteraan dan mempercepat penyembuhan sebagai penduduk dunia terus urbanisasi. Dalam merencanakan dan merancang Resort hotel di Karimunjawa ini nantinya berpedoman terhadap kelima aspek perencanaan dan perancangan arsitektur diatas.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Karimunjawa, Resort, Hotel, Biophilic design |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur, S1 |
Depositing User: | Retma IF UPT Perpus |
Date Deposited: | 19 Nov 2020 08:22 |
Last Modified: | 19 Nov 2020 08:22 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/41583 |
Actions (login required)
View Item |