ANALISIS KESULITAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SESUAI FIELD INDEPENDENT DAN FIELD DEPENDENT BERDASARKAN TAKSONOMI MARZANO SISWA KELAS VIII


Yulian Rakhel Prasetya, 0401513050 (2018) ANALISIS KESULITAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SESUAI FIELD INDEPENDENT DAN FIELD DEPENDENT BERDASARKAN TAKSONOMI MARZANO SISWA KELAS VIII. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of ANALISIS KESULITAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SESUAI FIELD INDEPENDENT DAN FIELD DEPENDENT BERDASARKAN TAKSONOMI MARZANO SISWA KELAS VIII]
Preview
PDF (ANALISIS KESULITAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SESUAI FIELD INDEPENDENT DAN FIELD DEPENDENT BERDASARKAN TAKSONOMI MARZANO SISWA KELAS VIII) - Submitted Version
Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unnes.ac.id/

Abstract

Prasetya, Yulian Rakhel. 2018. “Analisis Kesulitan Pemecahan Masalah Matematika Sesuai Field Dependent dan Field Independent Berdasarkan Taksonomi Marzano Siswa Kelas VIII”. Tesis. Program Studi Pendidikan Matematika. Program Pascasarjana. Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I Dr. Mulyono, M.Si., Pembimbing II Dr. Rochmad, M.Si. Kata Kunci: Kesulitan pemecahan masalah, Field Dependent, Field Independent, Taksonomi Marzano. Gaya kognitif merupakan karakteristik individu dalam penggunaan fungsi kognitif (pemecahan masalah). Salah satu gaya kognitif yang sudah dipelajari secara luas adalah gaya kognitif field dependent dan gaya field independent. Kemampuan pemecahan masalah penting dalam kehidupan saat ini. Kesulitan yang dihadapi siswa ketika menyelesaikan soal-soal pemecahan masalah sangat beragam. Rendahnya kemampuan pemecahan masalah siswa dapat dilihat dari banyaknya siswa yang melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal-soal pemecahan masalah. Taksonomi Marzano dikembangkan untuk menjawab keterbatasan dari Taksonomi Bloom. Level kognitif dari Taksonomi Marzano terpecah ke dalam empat komponen yaitu penarikan pengetahuan (retrieval), pemahaman (comprehension), analisis (Analysis) dan Penggunaan pengetahuan (utilizatiaon). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesulitan pemecahan masalah matematika yang disusun berdasarkan level kognitif Taksonomi Marzano ditinjau dari gaya kognitif field dependent dan gaya kognitif field independent siswa. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Donorojo Kabupaten Jepara. Teknik pengambilan sumber data yaitu dengan snowball sampling dimana penentuan sumber data masih bersifat sementara dan akan berkembang kemudian setelah peneliti di lapangan. Sumber data penelitian ini terdiri atas satu kelas. Analisis kualitatif yang dilakukan dalam penelitian ini memberikan hasil: Kesulitan siswa dengan gaya kognitif field dependent terjadi pada tahap menyusun rencana pemecahan masalah. Siswa dengan gaya kognitif field dependent kurang memiliki keberanian untuk menyampaikan rencana pemecahan masalah yang akan dilakukan. Kesulitan siswa dengan gaya kognitif field independent terjadi pada tahap menyusun rencana pemecahan masalah. Siswa dengan gaya kognitif field independent memiliki keberanian untuk menyampaikan rencana pemecahan masalah yang akan dilakukan. Untuk mengatasi kesulitan-kesulitan yang ditemui ini siswa dengan gaya kognitif field dependent hendaknya diberikan motivasi sehingga berani memunculkan gagasan yang dipunyai. Siswa gaya kognitif field independent hendaknya diberikan soal-soal HOTS yang mampu merangsang gaya kognitif yang dipunyainya.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Kesulitan pemecahan masalah, Field Dependent, Field Independent, Taksonomi Marzano.
Subjects: L Education > Special Education > Mathematics Education
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Matematika, S2
Depositing User: S.S Eko Handoyo
Date Deposited: 05 Nov 2020 05:02
Last Modified: 05 Nov 2020 05:02
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/41085

Actions (login required)

View Item View Item