KEEFEKTIFAN REMEDIAL TEACHING BERBASIS ASESMEN DIAGNOSTIK PADA PENCAPAIAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA DALAM MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI


Akhmad Nur Rizki , 4101412008 (2016) KEEFEKTIFAN REMEDIAL TEACHING BERBASIS ASESMEN DIAGNOSTIK PADA PENCAPAIAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA DALAM MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4101412008.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (668kB) | Preview

Abstract

Hasil belajar matematika siswa secara umum masih tergolong rendah. Guru masih menjadi pusat informasi dan siswa hanya sebagai pendengar. Akibatnya, hasil belajar siswa berkembang dengan baik. Asesmen diagnostik merupakan asesmen yang digunakan untuk mendeteksi kelemahan dan kesalahan yang dialami oleh siswa. Model pembelajaran inkuiri merupakan pembelajaran yang menuntut siswa dengan bantuan guru menemukan sendiri konsep matematika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan remedial teaching berbasis asesmen diagnostik pada pencapaian hasil belajar matematika siswa dalam model inkuiri, dalam hal ini ranah hasil belajar yang diteliti adalah ranah kognitif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII semester genap SMP Negeri 22 Semarang tahun pelajaran 2015/2016. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik random sampling. Dengan teknik tersebut diperoleh empat kelas sebagai kelas eksperimen yaitu kelas VIII A dengan perlakuan remedial teaching berbasis asesmen diagnostik dalam model pembelajaran inkuiri, kelas VIII B dengan remedial teaching berbasis asesmen diagnostik dalam model pembelajaran konvensional, kelas VIII G dengan model pembelajaran inkuiri tanpa asesmen diagnostik, dan kelas VIII H dengan model pembelajaran konvensional tanpa asesmen diagnostik. Pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi, tes tertulis, dan wawancara. Selanjutnya data dianalisis dengan menggunakan uji proporsi, uji kesamaan rata-rata, uji anava desain faktorial dan uji lanjut scheffe. Hasil analisis data akhir menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar matematika kelas eksperimen dengan perlakuan remedial teaching berbasis asesmen diagnostik dalam model pembelajaran inkuiri sebagai kelas eksperimen 1 lebih dari 75, proporsi siswa kelas eksperimen 1 yang mencapai KKM individual lebih dari 75%, rata-rata hasil belajar matematika pada remedial teaching berbasis asesmen diagnostik lebih dari remedial teaching tidak berbasis asesmen diagnostik, rata-rata hasil belajar matematika model pembelajaran inkuiri lebih dari model pembelajaran kovensional, dan rata-rata kemampuan eksperimen 1 lebih dari rata-rata hasil belajar matematika kelas eksperimen yang lain. Pada penelitian ini disimpulkan bahwa perlakuan remedial teaching berbasis asesmen diagnostik dalam model pembelajaran inkuiri efektif terhadap hasil belajar matematika siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Remedial Teaching, Asesmen Diagnostik, Pemahaman Konsep, Inkuiri
Subjects: L Education > L Education (General) > Learning Outcomes
L Education > Special Education > Mathematics Education
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1
Depositing User: Indah Tri Pujiati
Date Deposited: 09 Jan 2018 10:41
Last Modified: 09 Jan 2018 10:41
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28950

Actions (login required)

View Item View Item