KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN NHT BERBANTUAN APM DENGAN ASESMEN PORTOFOLIO TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS VII


Dzika Ulya Hanani , 4101411080 (2016) KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN NHT BERBANTUAN APM DENGAN ASESMEN PORTOFOLIO TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS VII. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4101411080.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (397kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: (1) untuk menguji kemampuan pemahaman konsep siswa pada pembelajaran NHT berbantuan APM dengan asesmen portofolio memenuhi kriteria ketuntasan pembelajaran, (2) untuk menguji kemampuan pemahaman konsep siswa pada pembelajaran NHT dengan asesmen portofolio memenuhi kriteria ketuntasan pembelajaran, (3) untuk menguji ada perbedaan kemampuan pemahaman konsep siswa pada pembelajaran NHT dengan asesmen portofolio, pembelajaran NHT berbantuan APM dengan asesmen portofolio, dan pembelajaran konvensional serta mengetahui model yang paling baik apabila terdapat perbedaan di antara ketiganya. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII semester genap SMP Negeri 8 Semarang tahun pelajaran 2014/2015. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik twostage cluster sampling. Dengan teknik tersebut diperoleh kelas sampel VII B sebagai kelas eksperimen 1 yang pembelajarannya menggunakan model Numbered Heads Together berbantuan Alat Peraga Mandiri dengan asesmen portofolio, kelas sampel VII A sebagai kelas eksperimen 2 yang pembelajarannya menggunakan model Numbered Heads Together dengan asesmen portofolio, dan kelas sampel VII C sebagai kelas kontrol yang pembelajarannya menggunakan model pembelajaran konvensional. Pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi dan tes tertulis. Instrumen penelitian yang digunakan adalah soal tes tertulis. Selanjutnya data dianalisis dengan menggunakan uji proporsi dan uji Anava. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Kemampuan pemahaman konsep siswa pada pembelajaran NHT berbantuan APM dengan asesmen portofolio memenuhi kriteria ketuntasan pembelajaran. (2) Kemampuan pemahaman konsep siswa pada pembelajaran NHT dengan asesmen portofolio memenuhi kriteria ketuntasan pembelajaran. (3) Terdapat perbedaan rata-rata kemampuan pemahaman konsep siswa pada kelas yang dilaksanakan pembelajaran NHT berbantuan APM dengan asesmen portofolio, pembelajaran NHT dengan asesmen portofolio, dan pembelajaran konvensional. Secara empiris, kemampuan pemahaman konsep siswa pada pembelajaran NHT berbantuan APM dengan asesmen portofolio lebih baik daripada kemampuan pemahaman konsep siswa pada pembelajaran NHT dengan asesmen portofolio maupun pembelajaran konvensional.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: alat peraga mandiri (APM), asesmen portofolio, keefektifan, Numbered Heads Together (NHT), pemahaman konsep.
Subjects: L Education > L Education (General) > Instructional Media
L Education > Special Education > Mathematics Education
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1
Depositing User: Indah Tri Pujiati
Date Deposited: 03 Jan 2018 13:11
Last Modified: 03 Jan 2018 13:11
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28853

Actions (login required)

View Item View Item