PERBEDAAN PENGURANGAN JUMLAH GULA TERHADAP KARAKTERISTIK CAKE KOMPOSIT TEPUNG LABU KUNING (Cucurbita Moschata)
Yulianti , 5401411027 (2016) PERBEDAAN PENGURANGAN JUMLAH GULA TERHADAP KARAKTERISTIK CAKE KOMPOSIT TEPUNG LABU KUNING (Cucurbita Moschata). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Cake merupakan kudapan yang tidak membutuhkan pengembangan sehingga salah satu bahan utamanya yaitu tepung, dapat dikompositkan dengan labu kuning dikarenakan labu kuning dapat diolah menjadi tepung serta mengandung betakaroten dan serat yang cukup tinggi. Penelitian ini bertujuan (1)Untuk mengetahui perbedaan karakteristik inderawi cake, (2) untuk mengetahui tingkat penerimaan masyarakat, serta (3) untuk mengetahui kandungan betakaroten dan serat dalam cake komposit tepung labu kuning dengan pengurangan jumlah gula yang berbeda. Objek dalam penelitian ini adalah cake komposit tepung labu kuning dengan pengurangan jumlah gula sebanyak 10%, 20%, dan 30%. Perbandingan komposit antara tepung terigu dengan tepung labu kuning adalah 50:50. Teknik pengambilan sampelnya adalah teknik simple random sampling. Metode penelitian yang digunakan metode eksperimen. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah uji inderawi, uji kesukaan, dan uji kimiawi, dimana pada uji inderawi alat pengumpulan datanya adaah panelis agak terlatih kemudian dianalisis menggunakan ANAVA dilanjutkan dengan uji tukey, pada uji kesukaan alat pengumpulan datanya adalah panelis tidak terlatih dimana metode analisis datanya adalah deskriptif presentase, kemudian pada uji kimiawi menggunakan metode spektrofotometri untuk analisis data betakaroten dan metode multienzim untuk analisis data serat. Hasil penelitian ini adalah (1)Ada perbedaan karakteristik inderawi cake komposit tepung labu kuning dengan pengurangan jumlah gula yang berbeda pada indikator warna bagian luar, warna bagian dalam, aroma, tekstur pori, tekstur keempukan, dan rasa cake. (2)Tingkat kesukaan masyarakat terhadap cake komposit tepung labu kuning dengan pengurangan gula yang berbeda termasuk dalam kategori disukai oleh masyarakat pada rentangan rerata 69,22%-75,68%. (3)Rata-rata jumlah kandungan betakaroten pada sampel cake komposit tepung labu kuning dengan pengurangan gula yang berbeda yaitu 3.514 mikrogram/100g; 3.563 mikrogram/100g; 3.605 mikrogram/100g; 1.745 mikrogram/100g. (4)Ratarata jumlah kandungan serat pada sampel cake komposit tepung labu kuning dengan pengurangan gula yang berbeda yaitu 11,97%; 12,5; 13,3%; 11,42%. Saran yang dapat diberikan yaitu melakukan kontrol dengan lebih cermat dalam penggunaan besar kecilnya api selama pemanggangan cake serta melakukan penambahan telur untuk membuat produk menjadi lebih tinggi.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | cake, tepung labu kuning, gula |
Subjects: | T Technology > TY Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > TY2 Tata Boga S1 |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Tata Boga, S1 |
Depositing User: | Akhmad Abdul Hakim |
Date Deposited: | 06 Dec 2017 19:31 |
Last Modified: | 06 Dec 2017 19:31 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28211 |
Actions (login required)
View Item |