HUBUNGAN STATUS SOSIAL EKONOMI ORANG TUA DENGAN MOTIVASI BELAJAR MUATAN LOKAL TATA BOGA KELAS VII SMP NEGERI 3 ADIWERNA 2013/2014


Fitriana Inge Pratiwi , 5401409144 (2014) HUBUNGAN STATUS SOSIAL EKONOMI ORANG TUA DENGAN MOTIVASI BELAJAR MUATAN LOKAL TATA BOGA KELAS VII SMP NEGERI 3 ADIWERNA 2013/2014. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 5401409144-s.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Motivasi merupakan tiap aktivitas yang dilakukan oleh seseorang yang didorong oleh sesuatu kekuatan dari dalam diri seseorang, dan motivasi yang kuat membuat seseorang sanggup bekerja ekstra keras untuk mencapai tujuan. Siswa yang tidak memiliki motivasi belajar susah untuk melakukan aktivitas belajar. Tetapi pada kenyataanya, beragamnya status sosial ekonomi orang tua berdampak berbeda pada motivasi belajar siswa. Tujuan penelitian ini 1) untuk mengetahui bagaimana status sosial ekonomi orang tua, 2) untuk mengetahui bagaimana motivasi belajar muatan lokal tata boga siswa kelas VII dan 3) untuk mengetahui bagaimana hubungan antara status sosial ekonomi dengan motivasi belajar muatan lokal tata boga. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 3 Adiwerna. Sampel sebanyak 167 siswa. Variabel yang diteliti meliputi status sosial ekonomi orang tua siswa sebagai variabel bebas dan motivasi belajar siswa sebagai variabel terikat. Data diperoleh dari angket dan dokumentasi. Data yang dianalisis dengan teknik uji validitas yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rank Spearman’s. Untuk menguji tingkat reliabilitas menggunakan rumus Alpha. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah Bivariate Pearson menggunakan program komputer Statistical Program for Social Science (SPSS) versi 16.0 for windows XP. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa tingkat status sosial ekonomi orang tua siswa tergolong dalam kriteria menengah kebawah dengan tingkat pendidikan orang tua mayoritas SD, pekerjaan sebagai buruh dan pendapatan <Rp.450.000. Sedangkan tingkat motivasi siswa tergolong dalam kriteria sangat tinggi dengan persentase 83.50%. Hasil perhitungan korelasi sebesar 0,028 dengan nilai signifikansi hitung sebesar 0,176 > 0,050 yang berarti tidak adanya hubungan yang signifikan antara status sosial ekonomi orang tua dengan motivasi belajar muatan lokal tata boga di SMP Negeri 3 Adiwerna. Saran yang dapat diberikan peneliti adalah orang tua harus lebih dan terus meningkatkan motivasi belajar yg posotif dan anak terus belajar dan berprestasi agar dapat membanggakan orang tua dikemudian hari.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Status Sosial Ekonomi Orang Tua, Motivasi Belajar
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > LC Special aspects of education
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, S1
Depositing User: Unnes Margi Fitriawan
Date Deposited: 10 Nov 2015 06:14
Last Modified: 10 Nov 2015 06:14
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20457

Actions (login required)

View Item View Item