TIPE KESALAHAN SISWA KELAS VIII DALAM MENYELESAIKAN SOAL PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA BERDASARKAN NEA DITINJAU DARI KUALITAS PEMBELAJARAN DAN ADVERSITY QUOTIENT


Rita Setiawati , 4101412119 (2017) TIPE KESALAHAN SISWA KELAS VIII DALAM MENYELESAIKAN SOAL PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA BERDASARKAN NEA DITINJAU DARI KUALITAS PEMBELAJARAN DAN ADVERSITY QUOTIENT. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4101412119.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (268kB) | Preview

Abstract

Salah satu faktor yang mempengaruhi siswa dalam pemecahan masalah matematika adalah Adversity Quotient (AQ). Dalam pembelajaran matematika, siswa seringkali mengalami berbagai kesalahan. Kesalahan tersebut hendaknya segera dievaluasi secara tuntas supaya dapat diperbaiki dan tidak terulang kembali. Salah satu alat yang dapat digunakan untuk mengkategorikan kesalahan siswa adalah dengan menggunakan NEA (Newman’s Error Analysis). NEA disebut juga dengan prosedur Newman. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kualitas pembelajaran model PBL dalam membantu menyelesaikan soal pemecahan masalah matematika siswa kelas VIII SMPN 2 Salatiga dan mengkategorikan tipe kesalahan yang dilakukan siswa kelas VIII SMPN 2 Salatiga tipe climber, camper, dan quitter dalam menyelesaikan masalah matematika berdasarkan prosedur Newman. Metode penelitian yang digunakan adalah mixed methods. Pengumpulan dan analisis data kuantitatif digunakan untuk mengetahui kualitas pembelajaran dengan pembelajaran model PBL. Pengumpulan data kualitatif digunakan untuk mengkategorikan tipe kesalahan siswa berdasarkan prosedur Newman. Penelitian menunjukkan hasil sebagai berikut. (1) Kualitas pembelajaran model PBL dalam perencanaan proses pembelajaran mendapatkan kriteria baik, pelaksanaan proses pembelajaran mendapatkan kriteria sangat baik, dan hasil pembelajaran siswa mencapai ketuntasan belajar. (2) Hasil analisis tes soal pemecahan masalah berdasarkan prosedur Newman diperoleh bahwa: (a) siswa climbers tidak ada yang melakukan kesalahan tipe R, sedangkan yang melakukan kesalahan tipe C sebanyak 6 orang, tipe T sebanyak 7 orang, tipe P sebanyak 9 orang, tipe E sebanyak 3 orang; (b) siswa camper tidak ada yang melakukan kesalahan tipe R, kesalahan tipe C sebanyak 3 orang, tipe T sebanyak 1 orang, tipe P sebanyak 3 orang, tipe E sebanyak 2 orang; dan (c) siswa quitter yang melakukan kesalahan tipe C sebanyak 1 orang, tipe P sebanyak 2 orang, dan tidak ada yang mengalami kesalahan tipe R, T, dan E.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: NEA , AQ, Pemecahan Masalah, Kualitas Pembelajaran
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > Assessment of Learning
L Education > LB Theory and practice of education > Assessment of Learning
L Education > Special Education > Mathematics Education
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 28 Dec 2018 15:03
Last Modified: 28 Dec 2018 15:19
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/32070

Actions (login required)

View Item View Item