PENINGKATAN HASIL BELAJAR MELALUI PEMBERIAN TUGAS PRESENTASI PADA KOMPETENSI PERBAIKAN SISTEM PENGAPIAN KONVENSIONAL SISWA KELAS XI SEMESTER II PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN SMK PALAPA SEMARANG


Ahmad Farid Mustofa , 5201405522 (2011) PENINGKATAN HASIL BELAJAR MELALUI PEMBERIAN TUGAS PRESENTASI PADA KOMPETENSI PERBAIKAN SISTEM PENGAPIAN KONVENSIONAL SISWA KELAS XI SEMESTER II PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN SMK PALAPA SEMARANG. Under Graduates thesis, unnes.

This is the latest version of this item.

[thumbnail of PENINGKATAN HASIL BELAJAR MELALUI PEMBERIAN TUGAS PRESENTASI PADA KOMPETENSI PERBAIKAN SISTEM PENGAPIAN KONVENSIONAL SISWA KELAS XI SEMESTER II PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN SMK PALAPA SEMARANG] Microsoft Word (PENINGKATAN HASIL BELAJAR MELALUI PEMBERIAN TUGAS PRESENTASI PADA KOMPETENSI PERBAIKAN SISTEM PENGAPIAN KONVENSIONAL SISWA KELAS XI SEMESTER II PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN SMK PALAPA SEMARANG) - Published Version
Download (12kB)

Abstract

ABSTRAK Farid, Ahmad. 2010. Peningkatan Hasil Belajar Melalui Pemberian Tugas Presentasi Pada Kompetensi Perbaikan Sistem Pengapian Konvensional Siswa Kelas XI Semester II Program Keahlian Teknik Kendaraan Ringan Smk Palapa Semarang. Skripsi, Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang. Penelitian ini mengungkapkan permasalahan, yaitu Adakah peningkatan hasil belajar siswa kelas XI SMK Palapa pada kompetensi sistem pengapian konvensional dengan pemberian tugas presentasi?Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar peningkatan hasil belajar siswa melalui pemberian tugas presentasi kelas XI SMK Palapa Semarang pada kompetensi perbaikan sistem pengapian. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI MO 1 program keahlian teknik kendaraan ringan SMK Palapa Semarang tahun ajaran 2009/2010 yang berjumlah 40 siswa. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang diartikan sebagai salah satu strategi pemecah masalah yang memanfaatkan tindakan nyata yang berbentuk proses pengembangan inovatif dalam mendeteksi dan memecahkan masalah. Pada penelitian ini, peneliti berperan sebagai pengajar yang memberikan tugas kepada siswa untuk mempresentasikan materi sistem pengapian konvensional dengan bantuan media power point, sedangkan guru sebagai pengamat yang akan mengamati peneliti dalam menyampaikan materi pembelajaran, dan juga mengamati keadaan siswa dalam mengikuti kegiatan pembelajaran. Pembelajaran dengan menggunakan metode pemberian tugas presentasi pada siswa dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI program keahlian teknik kendaraan ringan pada kompetensi sistem pengapian konvensional SMK Palapa Semarang. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya nilai rata-rata kelas dan ketuntasan belajar klasikal. Pada siklus I diperoleh nilai rata-rata sebesar 69,00 dengan ketuntasan belajar secara klasikal sebesar 67,50%. Sedangkan hasil belajar pada siklus II diperoleh nilai rata-rata sebesar 79,20 dan persentase ketuntasan belajar sebesar 85,00%. Jadi ada peningkatan nilai rata-rata kelas sebesar 10,20, dengan persentase ketuntasan juga mengalami kenaikkan sebesar 17,50%. Hasil belajar siklus II sudah memenuhi standar kriteria yang ditetapkan, dari nilai rata-rata yang ditetapkan sebesar 70, pada siklus II diperoleh nilai rata-rata 79,20, dan dari persentase belajar yang ditetapkan 75 %, pada siklus II diperoleh persentase belajar sebesar 85,00%. Jadi pembelajaran menggunakan metode pemberian tugas presentasi pada kompetensi sistem pengapian konvensional siswa lebih efektif dari pembelajaran yang sebelumnya..Guru diharapkan lebih kreatif dan inovatif dalam melakukan pembelajaran sehingga siswa termotivasi untuk belajar dengan maksimal sehingga diharapkan hasil belajar siswa akan meningkat. Kata kunci : peningkatan hasil belajar, pemberian tugas presentasi, kompetensi sistem perbaikan sistem pengapian konvensional.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: peningkatan hasil belajar, pemberian tugas presentasi, kompetensi sistem perbaikan sistem pengapian konvensional.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Mesin, S1
Depositing User: Users 3257 not found.
Date Deposited: 29 Nov 2011 05:15
Last Modified: 29 Nov 2011 05:15
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/9922

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item