KONSERVASI ALAM DALAM PUISI JAWA
: Idha Rosiana, 2102406609 (2011) KONSERVASI ALAM DALAM PUISI JAWA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang (UNNES).
Preview |
PDF (KONSERVASI ALAM DALAM PUISI JAWA)
Download (337kB) | Preview |
Abstract
Rosiana, Idha. 2010. Konservasi Alam dalam Puisi Jawa. Skripsi. Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa. Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I: Drs. Sukadaryanto, M.Hum. Pembimbing II: Yusro Edy Nugroho, S.S., M. Hum. Kata Kunci : puisi Jawa modern, konservasi alam, citraan, tema, amanat. Banyak puisi Jawa (geguritan) yang di dalamnya terdapat muatan konservasi alam. Hal ini terbukti bahwa para penyair dalam menciptakan geguritan baik disengaja maupun tidak disengaja di dalamnya memuat konservasi alam. Muatan konservasi alam yang terdapat pada geguritan di dalamnya menggambarkan berbagai kerusakan lingkungan alam di bumi dan dampak yang disebabkab oleh kerusakan lingkungan sebagai akibat dari ulah manusia. Hal ini dikarenakan masih banyak orang yang belum paham dengan istilah konservasi dan kurangnya kepedulian terhadap lingkungan. Manusia sebagai bagian dari lingkungan alam seharusnya dengan pengetahuan dan kemampuan yang dimilikinya harus dapat menjaga keseimbangan alam. Namun, pada kenyataannya manusia kurang peduli terhadap lingkungan alam di sekitarnya. Permasalahan yang dikemukakan dalam penelitian ini mencakup bagaimana citraan, tema dan amanat yang terdapat dalam geguritan yang memuat konservasi alam? Tujuan dari penelitian ini adalah mendiskripsikan citraan, tema, dan amanat yang terdapat dalam geguritan yang memuat konservasi alam. Pendekatan yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan objektif yang memandang sebuah penelitian berdasarkan karya sastra tersebut. Metode yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah metode struktural semiotik, yang bertujuan untuk membongkar seteliti mungkin dan menghasilkan makna secara menyeluruh. Hasil penelitian ini yaitu geguritan yang bermuatan konservasi alam paling banyak menggunakan citraan penglihatan yang kekuatannya terdapat pada penggambaran kerusakan lingkungan alam dan perilaku manusia yang kurang peduli terhadap alam. Suasana yang digambarkan oleh citraan tersebut didominasi oleh rasa sedih, prihatin, marah dan geram. Selain itu juga terdapat citraan perasa atau taktil, pendengaran, gerak dan pencecap. Tema yang mendominasi geguritan yang memuat konservasi alam adalah tema konservasi bumi. Selain tema konservasi bumi atau lingkungan alam, juga terdapat tema cinta tanah air, tema konservasi sumber daya alam atau kekayaan alam, dan tema bencana alam (banjir). Amanat yang terdapat dalam geguritan bermuatan konservasi alam adalah supaya melakukan konservasi bumi atau lingkungan. Selain itu juga terdapat amanat supaya mencintai tanah kelahiran, konservasi atau melestarikan laut, konservasi atau melestarikan sumber daya alam, dan konservasi atau melestarikan hutan. Saran yang ingin disampaikan dalam penelitian ini yaitu semoga penelitian ini dapat dijadikan acuan untuk penelitian selanjutnya.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Subjects: | P Language and Literature > PK Indo-Iranian |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa (S1) |
Depositing User: | Users 3314 not found. |
Date Deposited: | 20 Nov 2011 11:53 |
Last Modified: | 20 Nov 2011 11:53 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/8588 |
Actions (login required)
View Item |