ANALISIS PEMBEBANAN UNSUR-UNSUR HARGA POKOK PRODUKSI INDUSTRI KAROSERI BERDASARKAN PESANAN PADA PT. CAHAYA AVENA MAGELANG
Andri Kurniawan, 7250307005 (2011) ANALISIS PEMBEBANAN UNSUR-UNSUR HARGA POKOK PRODUKSI INDUSTRI KAROSERI BERDASARKAN PESANAN PADA PT. CAHAYA AVENA MAGELANG. Under Graduates thesis, universitas negeri semarang.
Preview |
PDF (ANALISIS PEMBEBANAN UNSUR-UNSUR HARGA POKOK PRODUKSI INDUSTRI KAROSERI BERDASARKAN PESANAN PADA PT. CAHAYA AVENA MAGELANG)
Download (74kB) | Preview |
Abstract
SARI Andri Kurniawan. 2010. Analisis Pembebanan Unsur-Unsur Harga Pokok Produksi Industri Karoseri Berdasarkan Pesanan Pada PT. Cahaya Avena Magelang Tugas Akhir. Akuntansi. Universitas Negeri Semarang Kata kunci : Unsur-Unsur Harga Pokok Produksi Perusahaan yang bergerak pada jasa manufaktur membutuhkan informasi mengenai biaya produksi dalam proses produksinya dan membutuhkan informasi biaya yang cermat. Informasi biaya produksi diantaranya adalah laporan Harga Pokok Produksi. Laporan tersebut digunakan sebagai dasar untuk menetapkan harga jual sesuai dengan laba yang diinginkan dari suatu hasil produksi. Dalam laporan Harga Pokok Produksi, PT. Cahaya Avena Magelang menggunakan full costing yang mencakup seluruh unsur yaitu Biaya Bahan Baku langsung, Biaya Tenaga Kerja langsung, dan Biaya Overhead Pabrik variabel dan tetap. Dalam laporan Harga Pokok Produksi menurut perusahaan terdapat unsur yang belum dikalkulasi dalam laporannya yaitu Biaya Overhead Pabrik yang bersifat tetap. Apabila semua unsur tidak dikalkulasi dengan benar , maka laporan Harga Pokok Produksi menjadi rendah dan berpengaruh terhadap harga jual dan laba yang diinginkan. Dalam penelitian pada PT. Cahaya Avena Magelang yang menjadi objek penelitian adalah pembebanan unsur-unsur Harga Pokok produksi dalam laporan Harga Pokok Produksi. Sumber data yang digunakan adalah data primer yaitu memperoleh data langsung dari sumber melalui wawancara dan observasi langsung dan menggunakan data sekunder yaitu studi kepustakaan.. Hasil analisis pembebanan unsur Harga Pokok Produksi atas penyajian laporan Harga Pokok Produksi full costing antara laporan perusahaan dan menurut teori konseptual terdapat perbedaan dalam laporannya. Laporan Harga Pokok Produksi perusahaan lebih rendah dibanding dengan perhitungan menurut teori konseptual setelah semua unsur Harga Pokok Produksi dikalkulasi dalam laporan Harga Pokok Produksi. Simpulan pembahasan ini adalah PT. Cahaya Avena Magelang dalam membebankan dan mengkalkulasi unsur-unsur Harga Pokok produksi belum sesuai dengan teori full costing. PT. Cahaya Avena Magelang hanya mengalokasi Biaya Overhead Pabrik variabel untuk dibebankan dalam laporan harga Pokok Produksinya. Perhitungan depresiasi aktiva tetap perusahaan menggunakan metode jumlah angka tahun.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Unsur-Unsur Harga Pokok Produksi |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Manajemen, S1 |
Depositing User: | Users 3263 not found. |
Date Deposited: | 20 Nov 2011 12:06 |
Last Modified: | 20 Nov 2011 12:06 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/8436 |
Actions (login required)
View Item |