Pengembangan Model Pembelajaran Teknik Dasar Lempar Tangkap dengan menggunakan bola kasti dalam Penjasorkes melalui pendekatan Lingkungan Persawahan Kering Siswa Kelas IV SD Negeri Krandon 04 Kota Tegal Tahun Pelajaran 2010 – 2011
AL KHORIYAH , 6102909007 (2011) Pengembangan Model Pembelajaran Teknik Dasar Lempar Tangkap dengan menggunakan bola kasti dalam Penjasorkes melalui pendekatan Lingkungan Persawahan Kering Siswa Kelas IV SD Negeri Krandon 04 Kota Tegal Tahun Pelajaran 2010 – 2011. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Pengembangan Model Pembelajaran Teknik Dasar Lempar Tangkap dengan menggunakan bola kasti dalam Penjasorkes melalui pendekatan Lingkungan Persawahan Kering Siswa Kelas IV SD Negeri Krandon 04 Kota Tegal Tahun Pelajaran 2010 – 2011.)
- Submitted Version
Download (2MB) | Preview |
Abstract
Permasalahan yang akan diteliti adalah pengembangan model pembelajaran teknik dasar lempar tangkap menggunakan bola kasti dalam penjasorkes melalui pendekatan lingkungan persawahan kering siswa kelas IV SD Negeri Krandon 04 Kota Tegal Tahun Pelajaran 2010 – 2011. Adapun tujuan penelitian untuk menghasilkan model pengembangan pembelajaran teknik dasar lempar tangkap menggunakan bola kasti dalam penjasorkes melalui pendekatan lingkungan persawahan kering agar lebih inovatif dan menjadikan pembelajaran yang lebih bermakna dan menyenangkan siswa. Penelitian ini merupakan penelitian berbasis pengembangan (research - based development) yang berorientasi pada produk. Dalam hal ini, mengembangkan model pembelajaran teknik dasar lempar tangkap menggunakan bola kasti yang meliputi lempar tangkap bola di tempat berpasangan dengan teman, lempar tangkap bola berpasangan dengan melompat ke samping kanan dan kiri, lempar tangkap bola berpasangan dengan menyilang, dan lempar tangkap bola ke atas ke dalam dua tahap, yaitu uji coba skala kecil dan uji lapangan (skala besar). Instrumen penelitian berbentuk kuesioner untuk siswa dan lembar evaluasi ahli masing-masing sebanyak 15 butir pertanyaan. Subyek penelitian meliputi satu orang ahli Penjasorkes (Pembimbing Penjasorkes), dua orang ahli pembelajaran Penjasokes (Guru Penjasorkes), siswa yang terlibat uji coba skala kecil berjumlah 10 orang, dan siswa yang terlibat dalam uji coba skala besar berjumlah 28 orang. Berdasarkan hasil pengembangan produk akhir, pendapat dari ahli Penjasorkes bahwa 80 % model pembelajaran sudah baik, ahli Pembelajar Penjasorkes I dan II mengatakan bahwa 88% dan 97% model pembelajaran baik dan layak digunakan. Sedangkan hasil uji coba skala kecil diperoleh 89% menyatakan model pembelajaran sangat baik dan uji skala besar, 96% menyatakan juga baik sekali. Sehingga dapat disimpulkan pengembangan model pembelajaran teknik dasar lempar tangkap dengan menggunakan bola kasti layak digunakan sebagai salah satu model pembelajaran yang PAIKEM. Sesuai hasil pengembangan, maka saran peneliti adalah (1) penggunaan model pembelajaran harus memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan alat, media belajar, dan sumber belajar yang digunakan, dan (2) pemanfaatan lingkungan fisik luar sekolah harus disesuaikan dengan model pembelajaran
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pengembangan model pembelajaran, teknik dasar lempar tangkap dengan menggunakan bola kasti, pendekatan lingkungan persawahan kering |
Subjects: | O Sport > Education, Training, Research O Sport > Physical fitness |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1 |
Depositing User: | eko handoyo perpustakaan |
Date Deposited: | 02 Nov 2011 07:18 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 06:31 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/6854 |
Actions (login required)
View Item |