Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPA Materi Magnet Melalui Pendekatan Kontekstual Berbasis Komputer Dengan CD-Interaktif Pada Siswa Kelas V SDN Karanganom 02 Kandeman Batang


NOVITRI DYAH PERMANA DEWI, 1402908184 (2011) Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPA Materi Magnet Melalui Pendekatan Kontekstual Berbasis Komputer Dengan CD-Interaktif Pada Siswa Kelas V SDN Karanganom 02 Kandeman Batang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPA Materi Magnet Melalui Pendekatan Kontekstual Berbasis Komputer Dengan CD-Interaktif Pada Siswa Kelas V SDN Karanganom 02 Kandeman Batang]
Preview
PDF (Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPA Materi Magnet Melalui Pendekatan Kontekstual Berbasis Komputer Dengan CD-Interaktif Pada Siswa Kelas V SDN Karanganom 02 Kandeman Batang) - Published Version
Download (8MB) | Preview

Abstract

Proses pembelajaran IPA di SD Negeri Karanganom 02 Kec.Kandeman Kab.Batang masih menggunakan model pembelajaran yang bersifat konvensional yang berisi ceramah dari guru,sehingga proses pembelajaran hanya terjadi satu arah saja. Hal tersebut mengakibatkan pembelajaran tidak efektif sehingga berdampak pada rendahnya prestasi belajar siswa. Model pembelajaran melalui CDInteraktif dengan Pendekatan Kontekstual merupakan salah satu solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu : 1) Apakah penggunaan pendekatan kontekstual berbasis komputer dengan CD-interaktif dapat meningkatkan aktivitas siswa pada pembelajaran IPA materi magnet siswa kelas V SDN Karanganom 02? 2) Apakah penggunaan pendekatan kontekstual berbasis komputer dengan CD-interaktif dapat meningkatkan aktivitas guru pada pembelajaran IPA materi magnet siswa kelas V SDN Karanganom 02? 3) Apakah penggunaan pendekatan kontekstual berbasis komputer melalui CD-interaktif dapat meningkatkan kualitas pembelajaran IPA materi magnet kelas V SDN Karanganom 02? 4) Apakah penggunaan pendekatan kontekstual berbasis komputer melalui CD-interaktif dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi magnet kelas V SDN Karanganom 02? Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan pendekatan kontekstual berbasis komputer dengan CD interaktif dalam upaya peningkatan kualitas pembelajaran IPA, Dalam penelitian ini tahapan-tahapan model pembelajaran dengan menggunakan pendekatan kontekstual berbasis komputer dengan CD-Interaktif adalah sebagai berikut: 1) Guru membagi siswa menjadi kelompok belajar berempat, 2)Guru menjelaskan cara mengoperasikan komputer dengan benar ; 3)Siswa mempelajari materi yang ada pada CD-Interaktif serta melakukan diskusi dan uji teori dan menpresentasikan hasil diskusinya.; 4) menganalisis data; 5)Dengan bimbingan guru siswa merefleksikan materi dan membuat kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan prestasi belajar pada siklus I diperoleh nilai terendah 45 tertinggi 85 dan rata-rata 64,51 dengan ketuntasan belajar 54,85 %, sedangkan pada siklus II diperoleh nilai terendah 60 tertinggi 90 dan rata-rata 75,32 % dengan ketuntasan belajar 87,09 %. Hasil lain menunjukkan bahwa rerata persentase aktivitas siswa pada siklus I pertemuan I diperoleh rata-rata presentase 57 % dan pada pertemuan II diperoleh 75 % yang masuk dalam kategori cukup, sedangkan pada siklus I aktivitas guru diperoleh presentase 67,5 % yang masuk dalam kategori cukup. Hasil pengamatan aktivitas siswa pada siklus II pertemuan I presentasenya adalah 85 % yang masuk dalam kategori baik dan siklus II pertemuan II presentasenya adalah 92 % termasuk dalam kategori baik sekali, sedangkan hasil pengamatan aktivitas guru pada siklus II diperoleh presentase 87,5 % yang masuk dalam kategori baik sekali. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dengan pendekatan kontekstual berbasis komputer melalui CD-Interaktif dapat meningkatkan kualitas pembelajaran IPA materi magnet karena sudah memenuhi keenam komponen penunjang kualitas pembelajaran yaitu meningkatnya aktivitas guru, aktivitas siswa, iklim pembelajaran, materi pembelajaran, media pembelajaran dan sistem pembelajaran pada siswa kelas V SDN Karanganom 02 Kandeman Batang tahun pelajaran 2010/2011.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pembelajaran, Pendekatan Kontekstual, Pembelajaran IPA dengan CD interaktif.
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 01 Nov 2011 07:27
Last Modified: 25 Apr 2015 06:29
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/6785

Actions (login required)

View Item View Item