PENGARUH ORIENTASI PELANGGAN, ORIENTASI KEWIRAUSAHAAN DAN LINGKUNGAN INDUSTRI TERHADAP KINERJA PEMASARAN MELALUI KEUNGGULAN BERSAING (STUDI UMKM OLAHAN PANGAN SEAFOOD DI KABUPATEN SIDOARJO)
Ilham Bangun Grahadi, 7311416090 (2023) PENGARUH ORIENTASI PELANGGAN, ORIENTASI KEWIRAUSAHAAN DAN LINGKUNGAN INDUSTRI TERHADAP KINERJA PEMASARAN MELALUI KEUNGGULAN BERSAING (STUDI UMKM OLAHAN PANGAN SEAFOOD DI KABUPATEN SIDOARJO). Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh mediasi dari keunggulan bersaing dalam pengaruh orientasi pelanggan, orientasi kewirausahaan, dan lingkungan industri terhadap kinerja pemasaran pada UMKM Olahan Pangan Seafood di Kabupaten Sidoarjo. Populasi dalam penelitian ini adalah pelaku UMKM Olahan Pangan Seafood di Kabupaten Sidoarjo yang berjumlah 140. Metode pengambilan sampel menggunakan metode slovin sejumlah 104 dan data diambil menggunakan metode accidental sampling. Metode pengumpulan data dengan kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis jalur. Penelitian ini menggunakan bantuan software IBM SPSS Versi 20. Hasil penelitian menunjukan bahwa orientasi pelanggan, orientasi kewirausahaan, dan lingkungan industri memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap tehadap kinerja pemasaran melalui keunggulan bersaing. Variabel keunggulan bersaing tebukti menjadi variabel intervening. Hasil path uji analysis menunjukan bahwa keunggulan bersaing dapat menjadi mediasi pengaruh orientasi pelanggan, orientasi kewirausahaan, dan lingkungan industri serta memberikan pengaruh signifikan dan positif terhadap kinerja pemasaran. Orientasi pelanggan, orientasi kewirausahaan, dan lingkungan industri memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran melalui keunggulan bersaing, artinya semakin baik orientasi pelanggan, orientasi kewirausahaan, lingkungan industri, dan keunggulan bersaing maka akan meningkatkan kinerja pemasaran pelaku UMKM Olahan Pangan Seafood di Kabupaten Sidoarjo, sehingga disarankan pelaku UMKM Olahan Pangan Seafood di Kabupaten Sidoarjo untuk bisa meningkatkan faktor-faktor tersebut untuk meningkatkan kinerja pemasaran.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Orientasi Pelanggan, Orientasi Kewirausahaan, Lingkungan Industri, Keunggulan Bersaing, dan Kinerja Pemasaran. |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen, S1 |
Depositing User: | TUKP unnes |
Date Deposited: | 29 Nov 2024 03:49 |
Last Modified: | 29 Nov 2024 03:49 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/66035 |
Actions (login required)
View Item |