ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK OUTERWEAR TERHADAP MINAT BELI PELANGGAN DI ERA PANDEMI COVID-19 (Studi Kasus Brand Zoe Zoe by Sudarna Suwarsa di Kota Semarang)
Victoria Putri Bahari Silaban, 5403417053 (2022) ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK OUTERWEAR TERHADAP MINAT BELI PELANGGAN DI ERA PANDEMI COVID-19 (Studi Kasus Brand Zoe Zoe by Sudarna Suwarsa di Kota Semarang). Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (9MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masuknya virus COVID-19 ke Indonesia dan pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar, sehingga dampaknya adalah terjadi ketidakstabilan penjualan dibidang busana. Hal ini membuat pengusaha busana melakukan berbagai inovasi dalam memproduksi busana termasuk brand Zoe Zoe. Di era pandemi COVID-19 brand Zoe Zoe memproduksi outerwear yang kemudian dipasarkan untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas produk terhadap minat beli dari pelanggan brand Zoe Zoe by Sudarna Suwarsa di Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan populasi yang tidak diketahui jumlahnya. Untuk mengetahui jumlah sampelnya, peneliti menggunakan rumus Moe. Jumlah sampel sebanyak 100 orang pelanggan, data dianalisis secara deskriptif dengan analisis regresi sederhana dan alat analisisnya berupa program SPSS 25. Hasil penelitian dalam analisis deskriptif didapatkan responden terbanyak antara lain: wanita 54,5%, dalam kisaran usia 41-50 tahun sebanyak 38.2%, dengan pekerjaan responden 30% sebagai karyawan swasta, 37% memilih hoodie sebagai produk yang dibeli, dan sebanyak 63% mengenal Zoe Zoe kurang dari 1 tahun. Sedangkan pada hasil kuantitatif menyatakan H1 diterima dan Ho ditolak, serta 72.3% kualitas produk berpengaruh terhadap minat beli pelanggan. Simpulan dalam penelitian ini yaitu kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap minat beli pelanggan brand Zoe Zoe di era pandemi COVID-19 dengan besar pengaruh 72.3% kualitas produk terhadap minat beli pelanggan. Saran dalam penelitian ini yaitu brand Zoe Zoe perlu meningkatkan kualitas produk dalam hal mempertahankan kualitas bahan dan teknik jahit agar produk memiliki daya tahan demi meningkatkan minat beli pelanggan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Produk, Minat Beli, Outerwear, COVID-19 |
Subjects: | T Technology > TY Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > TY3 Tata Busana S1 |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Tata Busana, S1 |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 14 Nov 2024 07:34 |
Last Modified: | 14 Nov 2024 07:34 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65589 |
Actions (login required)
View Item |