PRARANCANGAN REAKTOR PADA PABRIK AKRILAMIDA DENGAN PROSES HIDROLISIS AKRILONITRIL MENGGUNAKAN KATALIS RANEY COPPER KAPASITAS 15.000 TON PER TAHUN
Isna Rahmatul Laili, 5213418061 (2023) PRARANCANGAN REAKTOR PADA PABRIK AKRILAMIDA DENGAN PROSES HIDROLISIS AKRILONITRIL MENGGUNAKAN KATALIS RANEY COPPER KAPASITAS 15.000 TON PER TAHUN. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (987kB) | Request a copy |
Abstract
Pabrik Akrilamida ini dirancang dengan kapasitas 15.000 ton/tahun. Bahan baku yang dibutuhkan adalah akrilonitril sebesar 11.426,619 ton/tahun, dan katalis raney copper sebesar 459,177 ton/tahun. Produk yang dihasilkan berupa Akrilamida dengan kemurnian 98%. Lokasi pabrik direncanakan di Kabil Integrated Industrial Estate (KIIE), Kota Batam. Pabrik Akrilamida ini beroperasi 24 jam selama 330 hari per tahun. Peralatan proses yang digunakan antara lain tangki penyimpanan, pompa, mixer, heat exchanger, reaktor, menara distilasi, expansion valve, kristalizer dan screw conveyor. Unit pendukung proses didirikan untuk menunjang proses produksi yang terdiri dari unit penyediaan air, steam, tenaga listrik, penyediaan bahan bakar, serta unit pengolaan limbah. Agar mutu bahan baku dan kualitas produk tetap terkendali, maka keberadaan laboratorium sangat diperlukan. Bentuk perusahaan adalah Perseroan Terbatas (PT) dengan struktur organisasi line and staff. Sistem kerja karyawan berdasarkan pembagian jam kerja yang terdiri dari karyawan shiff dan non shift. Hasil analisa kelayakan diperoleh hasil ROI sebesar 30%, BEP sebesar 41%, SDP sebesar 23%, dan POT dalam waktu 3,07 tahun. Dari analisa ekonomi yang telah dilakukan, dapat diambil kesimpulan bahwa Pabrik Akrilamida dengan kapasitas 15.000 ton/tahun layak dipertimbangkan untuk direalisasikan pembangunannya.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) T Technology > TP Chemical technology |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Teknik Kimia, S1 |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 12 Nov 2024 03:52 |
Last Modified: | 12 Nov 2024 03:52 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65479 |
Actions (login required)
View Item |