ANALISIS BIAYA OPERASIONAL KENDARAAN (BOK) BUS TRANS JATENG KORIDOR I
Bhintar Afief Mufti Perdana, 5111419012 (2023) ANALISIS BIAYA OPERASIONAL KENDARAAN (BOK) BUS TRANS JATENG KORIDOR I. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Angkutan umum antar wilayah adalah salah satu dari banyak jenis transportasi umum yang digunakan mengangkut penumpang dari wilayah ke wilayah lain di dalam sebuah provinsi. Provinsi Jawa Tengah merupakan salah satu provinsi besar dengan jumlah penduduk yang cukup banyak, sehingga mobilitas orang dan barang tergolong tinggi sehingga muncul permasalahan kemacetan. Salah satu strategi pemerintah Jawa Tengah dalam mengatasi kemacetan yaitu dengan pengembangan transportasi umum berupa bus Trans Jateng. Pada umumnya dalam penetapan tarif, perhitungan yang digunakan mengacu pada perhitungan Biaya Operasional Kendaraan (BOK) KM No 89 Tahun 2002. Pada penelitian ini dibahas mengenai besarnya BOK pada bus Trans Jateng antara dua jenis metode dalam penentuan tarif BOK yaitu metode yang digunakan Balai Trans Jateng dan metode Keputusan Menteri Nomor. 89 tahun 2002 pada koridor I dengan analisis terhadap tarif dan harga yang berlaku. Proses perhitungan BOK pada penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan data primer dan data sekunder kemudian dianalisis dengan metode dari literatur, jurnal, dan penelitian terdahulu yang terkait dengan biaya operasi kendaraan dan formula perhitungan biaya pokok angkutan penumpang dengan bus sedang, kelas ekonomi sesuai dengan perencanaan pada bus Trans Jateng koridor I. Hasil dari penelitian ini adalah besarnya BOK dengan metode Balai Trans Jateng yaitu sebesar Rp 5.532,48/bus-km sedangkan untuk metode dengan KM Nomor. 89 tahun 2002 yaitu sebesar Rp 5.462,31/bus-km. Dari kedua jenis bus diperoleh selisih harga sebesar Rp 70,17/bus-km
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Biaya Operasional Kendaraan, Bus Trans Jateng, Provinsi Jawa Tengah |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) T Technology > TYA Teknik Sipil |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil, S1 |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 06 Nov 2024 06:46 |
Last Modified: | 06 Nov 2024 06:46 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65267 |
Actions (login required)
View Item |