KOMUNIKASI OLAHRAGA ANTARA PELATIH DAN ATLET DALAM MENINGKATKAN PERFORMA ATLET DI KLUB DAYUNG SUNAN KALIJAGA KABUPATEN DEMAK
Muhammad Syaifullah Fatah, 6101418083 (2023) KOMUNIKASI OLAHRAGA ANTARA PELATIH DAN ATLET DALAM MENINGKATKAN PERFORMA ATLET DI KLUB DAYUNG SUNAN KALIJAGA KABUPATEN DEMAK. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (0B) | Request a copy |
Abstract
Klub dayung Sunan Kalijaga merupakan salah satu klub dayung yang berada di Kabupaten Demak yang mana belum diketahui aspek-aspek yang terkait dengan komunikasi olahraga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aspek-aspek yang terkait dengan komunikasi olahraga antara pelatih dan atlet dalam meningkatkan performa para atlet. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan fakta dan karakteristik suatu bidang secara sistematis, jujur dan akurat dengan menggambarkan fenomena dan keadaan di lapangan. Sumber data penelitian ini adalah para pelatih dan atlet di Klub Dayung Sunan Kalijaga Kabupaten Demak. Berdasarkan hasil penelitian ini yang dilaksanakan pengambilan data dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi, maka aspek yang diperlukan dalam meningkatkan performa ada tiga aspek yang di antaranya adalah komunikasi ideasional, komunikasi interpersonal, dan komunikasi tekstual. Simpulan dari Penelitian ini bahwa dalam meningkatkan performa atlet terdapat tiga aspek, yang paling utama adalah komunikasi interpersonal, dikarenakan hubungan yang baik akan menjadikan pelatih lebih tau atletnya seperti apa dan atlet juga bisa memahami pelatihnya. Namun juga harus di imbangi dengan komunikasi ideasional sebagai gagasan atau ilmu yang diperlukan dalam proses latihan, serta komunikasi tekstual agar Bahasa yang digunakan untuk menyampaikan pesan bisa lebih mudah diterima. Ketiga aspek tersebut harus bisa terpenuhi dengan baik karena ketiga aspek tersebut saling berkaitan satu sama lain.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi Olahraga, Pelatih, Atlet, Performa, Dayung |
Subjects: | O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 ) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kesehatan Jasmani dan Rekreasi, S1 |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 22 Oct 2024 03:54 |
Last Modified: | 22 Oct 2024 03:54 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65058 |
Actions (login required)
View Item |