POSISI ANCHORING TENGAH DAN ANCHORING SAMPING TERHADAP AKURASI MEMANAH PADA ATLET CLUB DIVISI BOW RECURVE DI SEMARANG


Tekat Aji Pangestu, 6101418057 (2023) POSISI ANCHORING TENGAH DAN ANCHORING SAMPING TERHADAP AKURASI MEMANAH PADA ATLET CLUB DIVISI BOW RECURVE DI SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 6101418057_Tekat Aji Pangestu.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (0B) | Request a copy

Abstract

Olahraga panahan merupakan olahraga akurasi yang membutuhkan perpaduan rangkaian gerak yang komplek, teknik yang baik dan juga konsisten dalam pelaksanaanya, terdapat dua gaya dalam teknik anchoring yaitu anchoring tengah dan anchoring samping. Hal ini membuat bimbang atlet dalam melakukan penjangkaran, sebab kurangnya pengetahuan tentang teknik anchoring dan belum diketahuinya secara ilmiah perbedaan dan pengaruh dua gaya teknik anchoring. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan dan pengaruh dua gaya teknik anchoring terhadap akurasi memanah. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kuantitatif, subjek pada penelitian ini yaitu 20 atlet club divisi bow recurve di semarang. Pengambilan data dilakukan secara purposive sampling dengan menggunakan metode pengumpulan data survei dan tes skor. Kemudian teknik analisis data dengan menggunakan deskriptif untuk mendeskripsikan fakta dan data dalam penelitian. Pada penelitian ini diperoleh hasil skor anchoring tengah dengan rata-rata 647,1, hasil ini mencapai kedalam kategori sangat tinggi 89,87%. Sedangkan hasil anchoring samping memiliki nilai rata-rata 634,7, hasil ini mencapai kedalam kategori sangat tinggi 88,15%. Pada persentase deskriptif kedua teknik memperoleh kategori sangat tinggi sehingga memiliki tingkat akurasi yang baik. Perbedaan terlihat dari tingkat presisi penancapan anak panah, pada anchoring tengah tingkat presisi lebih baik dibandingkan anchoring samping. Serta perbedaan terdapat pada setingan busur, pada anchoring tengah setingan busur dengan anak panah hampir satu garis lurus, posisi pin sight lurus dan setingan plunger button akan lebih normal. Sedangkan anchoring samping setingan busur dengan anak panah hampir satu garis lurus, posisi pin sight lebih keluar dan setingan plunger button yang lebih halus. Simpulan dari penelitian ini bahwa kedua anchoring memiliki pengaruh yang baik terhadap akurasi memanah dan terdapat perbedaan pada tingkat presisi penancapan anak panah serta settingan busur, karena sama-sama memiliki akurasi yang baik lebih disarankan menggunakan teknik anchoring tengah supaya mempunyai hasil akurasi dan presisi yang lebih baik. Saran yang diberikan untuk seluruh atlet panahan bow recurve supaya dapat lebih memperhatikan teknik anchoring baik menggunakan teknik anchoring tengah maupun anchoring samping karena sama-sama memiliki akurasi yang baik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Panahan, Teknik Anchor, Akurasi Memanah
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kesehatan Jasmani dan Rekreasi, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 22 Oct 2024 02:57
Last Modified: 22 Oct 2024 02:57
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65049

Actions (login required)

View Item View Item