STRATEGI PENGEMBANGAN KAMPUNG WISATA TAMAN LELE DI KOTA SEMARANG


Yunanto Tri Wibowo, 7111414058 (2021) STRATEGI PENGEMBANGAN KAMPUNG WISATA TAMAN LELE DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 7111414058 - Yunanto Tri Wibowo.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Pada tahun 2016 Kota Semarang menempati urutan ke 3 untuk jumlah pendapatan dari sektor pariwisatanya dengan jumlah mencapai Rp. 18.157.756.234,-. Kampung Wisata Taman Lele merupakan salah satu objek wisata yang ada di Kota Semarang. Namun pada tahun 2017-2018 Kampung Wisata Taman Lele tidak mencapai target yang ditetapkan oleh Pemerintah Kota Semarang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengalanisis preferensi pariwisata, mengatahui dan menganalisis strategi pengembangan yang perlu dilakukan oleh Pemerintah Kota Semarang untuk Kampung Wisata Taman Lele. Populasi dalam penelitian ini adalah pengunjung wisata di objek wisata Kampung Wisata Taman Lele di Kota Semarang. Jumlah sampel penelitian sebanyak 50 orang pengunjung wisata dan 2 key persondan diambil secara purposive dan accindental sampling. Metode pengumpulan data meggunakan kuisioner. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif, analisis deskriptif prosentase, dan analisis SWOT. Hasil dari penelitian adalah untuk analisis deskriptif prosentase Kampung Wisata Taman Lele yang paling baik adalah aspek kemudahan aksesibilitas menuju objek wisata dengan skor 21,3%. Untuk strategi pengembangan dalam Matrix Grand Strategy berada dalam kuadran II, suasana yang sejuk dalam objek wisata Kampung Wisata Taman Lele dapat membuat daya tarik pengunjung lebih tinggi karena jika dilihat daerah sekitar objek wisata yang cenderung panas, dan juga ada kolam renang yang merupakan daya tarik utama objek wisata tersebut. Saran dari peneliti untuk objek wisata ini adalah perlunya penambahan media promosi, karena masih banyak orang yang kurang mengetahui mengenai objek wisata ini. Perlunya kerja sama antara pengelola dengan instansi terkait dalam pengembangan objek wisata ini karena banyak fasilitas-fasilitas yang sudah rusak didalam objek wisata. Untuk peningkatan dapat diutamakan dalam aspek-aspek preferensi yang masih memiliki nilai rendah untuk dikembangkan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Strategi Pengembangan, Preferensi Pariwisata, SWOT
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Pembangunan, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 30 Sep 2024 02:04
Last Modified: 30 Sep 2024 02:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/64282

Actions (login required)

View Item View Item