PENGARUH PERTUMBUHAN PENJUALAN, INTENSITAS ASET TETAP DAN LEVERAGE TERHADAP TAX AVOIDANCE DENGAN KOMITE AUDIT SEBAGAI VARIABEL MODERASI


Riki Ardiyansyah, 7211418142 (2022) PENGARUH PERTUMBUHAN PENJUALAN, INTENSITAS ASET TETAP DAN LEVERAGE TERHADAP TAX AVOIDANCE DENGAN KOMITE AUDIT SEBAGAI VARIABEL MODERASI. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 7211418142_Riki Ardiyansyah - Riki Ardiyansyah.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Kebijakan self assessment system yang diterapkan pemerintah oleh wajib pajak badan akan dimanfaatkan secara maksimal untuk melaksanakan efisiensi pajak. Pajak dianggap perusahaan sebagai beban yang menyebabkan berkurangnya penghasilan. Tax avoidance merupakan praktek penghindaran pajak atau upaya wajib pajak untuk mengurangi pajak yang dibebankan sesuai dengan peraturan yang telah dilegalkan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan penjualan, intensitas aset tetap dan leverage terhadap tax avoidance dengan komite audit sebagai variabel moderasi. Populasi dari penelitian ini yaitu perusahaan manufaktur yang tercatat di BEI tahun 2018 – 2020 sebanyak 57 perusahaan sehingga unit analisis dalam penelitian ini berjumlah 159. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menerapkan metode pemilihan sampel non probability sampling melalui teknik purposive sampling. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pertumbuhan penjualan berpengaruh positif dan signifikan terhadap tax avoidance, intensitas aset tetap dan leverage tidak berpengaruh terhadap tax avoidance. Komite audit memperlemah pengaruh pertumbuhan penjualan terhadap tax avoidance. Komite audit memperkuat pengaruh intensitas aset tetap dan leverage terhadap tax avoidance. Saran yang diajukan dalam penelitian ini terkait hasil yang didapatkan bahwa pertumbuhan penjualan berpengaruh positif dan signifikan terhadap tax avoidance komite audit memperkuat pengaruh intensitas aset tetap dan leverage terhadap tax avoidance, hasil tersebut bisa digunakan sebagai pertimbangan oleh para praktisi dan akademisi. Selain itu, disarankan untuk menggunakan variabel lain di luar penelitian ini untuk mengetahui pengaruh terhadap tax avoidanc lebih jauh lagi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Tax Avoidance, Pertumbuhan Penjualan, Intensitas Aset Tetap, Leverage, Komite Audit
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 24 Sep 2024 04:34
Last Modified: 24 Sep 2024 04:34
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/64054

Actions (login required)

View Item View Item