PENGARUH PENDIDIKAN KELUARGA, KECERDASAN INTELEKTUAL DAN SOSIALISASI KEUANGAN TERHADAP LITERASI KEUANGAN SYARIAH DENGAN RELIGIUSITAS SEBAGAI VARIABEL MODERASI (Studi Kasus pada Santri Pondok Pesantren Durrotu Ahlussunah Waljama’ah Banaran Kota Semarang)
Friska Silviana, 7101415228 (2022) PENGARUH PENDIDIKAN KELUARGA, KECERDASAN INTELEKTUAL DAN SOSIALISASI KEUANGAN TERHADAP LITERASI KEUANGAN SYARIAH DENGAN RELIGIUSITAS SEBAGAI VARIABEL MODERASI (Studi Kasus pada Santri Pondok Pesantren Durrotu Ahlussunah Waljama’ah Banaran Kota Semarang). Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Literasi keuangan syariah merupakan seperangkat pengetahuan dan keterampilan seseorang yang tercermin dalam sikap dan perilakunya dalam mengelola keuangan sesuai dengan ajaran Islam, sehingga mampu membuat keputusan keuangan yang baik dan benar untuk mencapai kesejahteraan di dunia dan di akhirat. Santri Pondok Pesantren Durrotu Ahlussunah Waljama’ah seharusnya memiliki tingkat literasi keuangan syariah yang baik karena mayoritas paham terkait pendidikan keislaman terutama ilmu fiqih muamalah, namun kenyataannya tidak demikian. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pendidikan keluarga, kecerdasan intelektual, dan sosialisasi keuangan terhadap literasi keuangan syariah dengan religiusitas sebagai variabel moderasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah santri Pondok Pesantren Durrotu Ahlussunah Waljama’ah Banaran Semarang yang berjumlah 395 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik stratified random sampling dengan jumlah sampel 198 orang berdasarkan rumus slovin dengan tingkat kesalahan 5%. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi dengan uji selisih nilai mutlak. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa pendidikan keluarga, kecerdasan intelektual, dan sosialisasi keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap literasi keuangan syariah. Religiusitas mampu memperkuat pengaruh kecerdasan intelektual terhadap literasi keuangan syariah. Religiusitas tidak mampu memperkuat pengaruh pendidikan keluarga terhadap literasi keuangan syariah. Religiusitas tidak mampu memperkuat pengaruh sosialisasi keuangan terhadap literasi keuangan syariah. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa literasi keuangan syariah dipengaruhi oleh pendidikan keluarga, kecerdasan intelektual, dan sosialisasi keuangan. Religiusitas sebagai variabel moderasi hanya mampu memperkuat pengaruh kecerdasan intelektual terhadap literasi keuangan syariah. Peneliti menyarankan perlu diupayakan untuk memberikan informasi tambahan bagi santri mengenai literasi keuangan syariah dengan cara mengadakan seminar atau kuliah tamu mengenai literasi keuangan syariah sehingga diharapkan dapat meningkatkan literasi keuangan syariah dan kemampuan mengelola keuangan pribadi santri sesuai dengan syariat Islam.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Literasi Keuangan Syariah, Pendidikan Keluarga, Kecerdasan Intelektual, Sosialisasi Keuangan, Religiustas. |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Ekonomi, S1 |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 23 Sep 2024 06:37 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 06:37 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/63942 |
Actions (login required)
View Item |