Pengaruh Minat Dalam Mengikuti Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Penjasorkes Siswa SMP Negeri 1 Bergas Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang Tahun 2009.


Ani Idawati, 2009 (2009) Pengaruh Minat Dalam Mengikuti Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Penjasorkes Siswa SMP Negeri 1 Bergas Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang Tahun 2009. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pengaruh Minat Dalam Mengikuti Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Penjasorkes Siswa SMP Negeri 1 Bergas Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang Tahun 2009.]
Preview
PDF (Pengaruh Minat Dalam Mengikuti Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Penjasorkes Siswa SMP Negeri 1 Bergas Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang Tahun 2009.) - Published Version
Download (24kB) | Preview

Abstract

Ani Idawati, 2009 “Pengaruh Minat Dalam Mengikuti Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Penjasorkes Siswa SMP Negeri 1 Bergas Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang Tahun 2009.” Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Semarang. Minat siswa SMP Negeri 1 Bergas dalam mengikuti mata pelajaran penjasorkes dikategorikan masih rendah dikarenakan sarana dan prasarananya yang terbatas, siswa yang kurang tertarik pada mata pelajaran penjasorkes atau kemungkinan juga dari pihak guru penjasorkes yang terlalu otoriter dalam mengajar. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh minat dalam mengikuti Pelajaran Penjasorkes terhadap hasil belajar Penjasorkes. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh minat dalam mengikuti pelajaran Penjasorkes terhadap hasil belajar Penjasorkes siswa SMP Negeri 1 Bergas Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang Tahun 2009. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode deskriptif kuantitatif. Populasi di dalam penelitian ini adalah siswa SMP Negeri 1 Bergas, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang, dimana dalam pengambilan sampelnya dilakukan dengan proporsional random sampling. Proporsi yang dipakai sebesar 10% sehingga jumlah siswa yang digunakan dalam sampel sebesar 88 siswa. Sedangkan random samplingnya dengan menggunakan cara undian. Dengan demikian peneliti memberi hak yang sama kepada setiap subyek untuk memperoleh kesempatan dipilih menjadi sampel, sedangkan instrumen yang dipakai adalah kuesioner yang telah dikembangkan untuk menghitung validitas angket dengan menggunakan korelasi product moment dimana hasil perhitungan reliabilitas rxy dikonsultasikan dengan harga rtabel dengan taraf signifikan 5% jika harga rxy dihitung lebih besar dari rtabel, maka dikatakan item soal atau instrumen tersebut valid dengan nilai validitas 0,334. Sedangkan untuk mencari rehabilitas dalam penelitian ini dengan menggunakan rumus alpha, dan untuk mencari ada tidaknya pengaruh minat belajar siswa pada pelajaran Penjasorkes dengan menggunakan analisis regresi. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa minat belajar penjasorkes siswa termasuk kategori tinggi, dengan presentasi skor 79,71%. Rata-rata hasil belajar penjasorkes adalah 75,45 dan termasuk kategori baik. Hasil analisis regresi diperoleh persamaan regresi Y = 46,169 + 0,204x dengan diperoleh fhitung 103,795 dengan signifikansi 0,00. Hal ini ada pengaruh minat belajar siswa pada pelajaran Penjasorkes terhadap hasil belajar Penjasorkes. Besarnya tersebut berdasarkan hasil perhitungan koefisien determinasi (R2) sebesar 54,7%. Mengacu dari hasil penelitian tersebut dimana minat belajar siswa pada pelajaran Penjasorkes berpengaruh terhadap hasil belajar Penjasorkes. Maka penulis mengajukan saran agar hasil belajar dapat meningkat, maka perlu memperhatikan minat belajarnya. Untuk meningkatkan minat belajar dapat dilakukan dengan memantapkan tujuan belajar sebagai salah satu faktor penunjang kesuksesan, dengan cara mengemas materi pelajaran yang lebih menarik, sehingga siswa mau mengikuti dan mempelajari materi yang diberikan oleh guru yang akhirnya diperoleh hasil belajar yang maksimal.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 26 Oct 2011 02:30
Last Modified: 26 Oct 2011 02:30
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/6274

Actions (login required)

View Item View Item