PENGEMBANGAN KOMIK DIGITAL BERBASIS CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP IPA DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR


ADE RAHAYU, 0103520006 (2023) PENGEMBANGAN KOMIK DIGITAL BERBASIS CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP IPA DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR. Masters thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of TESIS] PDF (TESIS)
Restricted to Repository staff only

Download (11MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dari beberapa temuan bahwa media pembelajaran belum dimanfaatkan secara maksimal oleh guru sehingga siswa kurang memahami konsep pembelajaran, kurangnya motivasi siswa dalam proses pembelajaran serta media komik digital berbasis contextual teaching and learning (CTL). Di sisi lain siswa dituntut untuk memiliki pemahaman konsep yang utuh juga motivasi yang kuat dalam pembelajaran IPA khususnya. Untuk mencapai hal tersebut, guru sebagai penggerak utama dalam proses pembelajaran tentu harus memberdayakan sumber daya yang ada demi maksimalnya proses pembelajaran. Proses pembelajaran tematik terpadu di Sekolah Dasar yang mana masih didominasi metode ceramah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan media komik digital brbasis CTL, mengetahui kelayakan, efektivitas, serta tanggapan siswa terhadap media dalam rangka peningkatan pemahaman konsep dan motivasi siswa dalam pembelajaran IPA. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan (research and development). Model pengembangan yang digunakan adalah model 4-D yang terdiri dari tahap pendefinisian (define), perancangan (design), pengembangan (development), dan penyebaran (dissemination). Hasil penelitian menunjukkan bahwa validasi komik digital dilakukan berdasarkan beberapa aspek yaitu aspek materi diperoleh rata-rata 3,6 dengan kriteria Sangat Valid. Aspek soal diperoleh rata-rata 3,6 dengan kriteria Sangat Valid. Aspek Tampilan diperoleh rata-rata 3,46 dengan kriteria Valid. Hasil tes akhir setelah penerapan media menunjukan bahwa rata-rata hasil belajar siswa kelas eksperimen lebih tinggi dibanding kelas kontrol. Analisis hasil pengisian angket motivasi belajar oleh siswa juga berada pada kategori sangat tinggi.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Komik Digital; CTL; Pemahaman Konsep IPA; Motivasi Belajar
Subjects: L Education > Educational Institutions
L Education > Educational Institutions > learning facilities
L Education > Educational Institutions > school management
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Dasar, S2
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 20 Mar 2024 01:20
Last Modified: 20 Mar 2024 01:20
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/62099

Actions (login required)

View Item View Item