HUBUNGAN KONTROL DIRI DAN POLA ASUH ORANGTUA TERHADAP PERILAKU SEKSUAL PRANIKAH PADA MAHASISWA FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN UNNES
Tya Elok Wulandari, 1301418042 (2022) HUBUNGAN KONTROL DIRI DAN POLA ASUH ORANGTUA TERHADAP PERILAKU SEKSUAL PRANIKAH PADA MAHASISWA FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN UNNES. Under Graduates thesis, Unnes.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Remaja merupakan periode terjadinya peralihan menuju dewasa dan memiliki tugas perkembangan diantaranya yakni perkembangan heteroseksual yang apabila mengalami kegagalan maka akan cenderung melakukan perilaku menyimpang seperti perilaku seksual pranikah yang tidak sesuai dengan norma dan nilai yang ada dimasyarakat. Kontrol diri yang tinggi dan pola asuh yang diberikan orangtua mampu mencegah individu melakukan kegiatan seksual pranikah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kontrol diri dan pola asuh orangtua terhadap perilaku seksual pranikah pada Mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan UNNES, baik secara parsial maupun secara bersama-sama. Jenis penelitian yang dilakukan yaitu kuantitatif deskriptif studi korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa aktif FIP UNNES dengan total sampel 350 mahasiswa yang diambil dengan menggunakan teknik proportionate random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala kontrol diri, skala pola asuh orangtua, dan skala perilaku seksual pranikah yang disusun berdasarkan teori dari masing-masing variabel. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif dan uji hipotesis menggunakan regresi linier berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa tingkat perilaku seksual pranikah pada mahasiswa FIP UNNES berada pada kategori sangat rendah (M = 50.36, SD=17.20), tingkat kontrol diri pada kategori sangat tinggi (M = 106.40, SD = 7.90), dan tingkat pola asuh mahasiswa FIP UNNES berada pada kategori tinggi (M = 89.28, SD = 7.90). Terdapat hubungan negatif dan signifikan antara kontrol diri dan perilaku seksual pranikah (t=-19.789, β =-0.749, p=0.000), sedangkan pola asuh orangtua dengan perilaku seksual pranikah tidak terdapat hubungan yang bermakna (t=-1.162, B=-0.044, p=0.246). Kontrol diri dan pola asuh orangtua memiliki hubungan yang kuat terhadap perilaku seksual pranikah (R = 0.768), kontrol diri dan pola asuh orangtua secara bersama-sama memiliki sumbangan efektif 59% (R 2 = 0.59) terhadap perilaku seksual pranikah pada Mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan UNNES.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | perilaku seksual pranikah, kontrol diri, pola asuh orangtua |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling, S1 |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling (S1) |
Depositing User: | sri yuniati perpustakaan |
Date Deposited: | 29 Aug 2023 07:15 |
Last Modified: | 29 Aug 2023 07:15 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/59779 |
Actions (login required)
View Item |