NILAI ESTETIKA TAS WANITA MOTIF BATIK DENGAN PEMANFAATAN LIMBAH SERABUT KELAPA DAN KOMBINASI KULIT SAPI
Griyanti Angga R, 5401415067 (2022) NILAI ESTETIKA TAS WANITA MOTIF BATIK DENGAN PEMANFAATAN LIMBAH SERABUT KELAPA DAN KOMBINASI KULIT SAPI. Under Graduates thesis, Unnes.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Tas adalah wadah yang dapat dibawa bepergian. Semua orang membutuhkan tas sebagai wadah dan fesyen. Tas wanita motif batik dengan kombinasi serabut kelapa dan kulit sapi, yang mana di indonesia banyak limbah serabut kelapa yang tidak dimanfaatkan. akan tetapi bahan tersebut dapat kita manfaatkan sebagai bahan dasar atau kombinasi tas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui estetika tas motif batik berbahan dasar kulit sapi dan limbah serabut kelapa. Pada tas wanita yang dinilai berdasarkan 2 aspek yaitu prinsip desain dan teori unsur. Adapun peneliti ini melakukan penelitian di kota Kebumen, Jawa Tengah. Penelitian yang digunakan adalah pre-eksperimental menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode wawancara, yang dilakukan dua belah pihak yaitu pewawancara (interviewer) yang mengajukan pertanyaan dan terwawancara (interview). Peneliti melakukan wawancara terhadap 9 orang dalam 3 bidang ahli yaitu pengrajin, penjual dan kolektor tas yang masing-masing menggunakan pertanyaan yang sama. Teori prinsip desain dan unsur desain digunakan sebagai acuan nilai estetika dalam pengumpulan data dari hasil wawancara dengan 3 bidang ahli (pengrajin, penjual dan kolektor tas). Hasil penelitian mengenai penilaian estetika tas wanita motif batik berbahan dasar kulit sapi dan limbah serabut kelapa menyatakan jika tas wanita motif batik dengan pemanfaatan limbah serabut kelapa dan kombinasi kulit sapi telah memenuhi nilai estetika berdasarkan teori prinsip desain yaitu irama, proporsi, keseimbangan, ukuran dan pusat perhatian serta unsur desain meliputi warna, bentuk ukuran dan testur. Dengan demikian dapat disimpulkan hasil penelitian ini bahwa pemanfaatan limbah serabut kelapa dan kombinasi kulit sapi memiliki nilai estetika yang baik sebagai bahan baku dan kombinasi pada pembuatan tas ataupun benda lainnya.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tas Wanita, Tas Kulit, Limbah Serabut Kelapa, Cow Leather, Nilai Estetika |
Subjects: | T Technology > TY Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > TY3 Tata Busana S1 |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, S1 |
Depositing User: | sri yuniati perpustakaan |
Date Deposited: | 16 May 2023 00:52 |
Last Modified: | 16 May 2023 00:52 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/58463 |
Actions (login required)
View Item |