SINKRETISME DALAM NOVEL CANDHIKALA KAPURANTA KARYA SUGIARTA SRIWIBAWA


Dwi Puji Astuti, 2611415012 (2022) SINKRETISME DALAM NOVEL CANDHIKALA KAPURANTA KARYA SUGIARTA SRIWIBAWA. Under Graduates thesis, Unnes.

[thumbnail of 2611415012 - Dwi Puji Astuti.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian yang berjudul “ Sinkretisme Dalam Novel Chandikala Kapuranta Karya Sugiarta Sriwibawa” dengan tujuan penelitian yaitu mendeskripsikan bentuk-bentuk sinkretisme yang terjadi didalam novel Chandikala Kapuranta karya Sugiarta Sriwibawa. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan semiotik struktural. Metode pembacaan semiotik atau sering juga cukup ditulis metode semiotik merupakan metode pembacaan yang diambil dari teori semiotika Riffaterre dalam bukunya Semiotics of Poetry. Peneliti menganalisis data dengan menggunakan metode Heuristik. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah 1) Teknik Analisis Isi (content analysis) Dengan teknik ini, peneliti akan membaca cermat dan teliti mengenai novel Candhikala Kapuranta 2) Penelususran Online Teknik penelusuran online merupakan teknik dengan cara memperoleh data atau informasi melalui media internet. Penelitian ini menghasilkan bentuk-bentuk sinkretisme yang terdapat didalam novel dikategorikan menjadi 4 yaitu 1) Penggunaan kata Gusti Allah sebagai yang maha kuasa sebagai bentuk penghormatan kepada tuhan 2) Budaya Nyadran yang terdapat dalam novel yang sampai saat ini masih dilaksanakan masyarakat 3) Slametan sebagai bentuk rasa syukur atas pemberian tuhan 4) Sesaji untuk pernikahan dengan maksud menghindarkan dari mara bahaya 5) Kidungan sebagai sarana memohon perlindungan dan keselamatan kepada yang maha kuasa. Penelitian ini diharapakan dapat menambah wawasan pembaca perihal Sinkretisme dalam novel.Selain itu, penelitian ini dapat dijadikan referensi bagi penelitian sejenis. Penelitian lanjutan menggunakan novel Candhikala Kapuranta dapat dilakukan dengan fokus kajian yang berbeda dan teori sastra lainnya, karena belum banyak kajian terhadap novel tersebut

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Sinkretisme, Novel Chandikala Kapuranta,Struktural novel.
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Sastra
P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Javanese Language and Literature
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Jawa (S1)
Depositing User: sri yuniati perpustakaan
Date Deposited: 10 Feb 2023 03:07
Last Modified: 10 Feb 2023 03:07
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56221

Actions (login required)

View Item View Item