PENGARUH BIG-FIVE PERSONALITY TERHADAP ONLINE SELF-PRESENTATION GENERASI Z PENGGUNA FINSTA (FAKE ACCOUNT INSTAGRAM)
Nurul Huda, 1511417077 (2022) PENGARUH BIG-FIVE PERSONALITY TERHADAP ONLINE SELF-PRESENTATION GENERASI Z PENGGUNA FINSTA (FAKE ACCOUNT INSTAGRAM). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Generasi Z yang kehidupannya tidak lepas dari internet, banyak ditemukan memiliki Finsta (fake account Instagram) yang menimbulkan terjadinya aktivitas online self-presentation secara bebas dan kurang bertanggung jawab, seperti aktivitas bergosip, ekshibisionisme, cyberbullying, dan malicious comment. Salah satu faktor yang memengaruhi online self-presentation adalah kepribadian (big-five personality). Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif-korelasional, dengan populasi seluruh generasi z pengguna Finsta. Teknik sampel menggunakan teknik non-probability sampling, yaitu convenience sampling. Jumlah subjek penelitian yang terkumpul sebanyak 403 sampel. Metode pengumpulan data menggunakan skala psikologi; yaitu skala SPFBQ untuk Instagram dan skala IPIP-BFM-25. Validitas skala SPFBQ ini adalah validitas konstruk (CFA chi square = 132.22, df = 108, P-value = 0.05668, RMSEA = 0.031). Reliabilitas skala IPIP-BFM-25 ini diperoleh extraversion 0,796, agreeableness 0,778, conscientiousness 0,797, emotional stability 0,788, dan intellect 0.709. Metode analisis data yang digunakan adalah uji regresi linear berganda, dengan asumsi dasar dari uji normalitas, linearitas, multikolinearitas, dan heteroskedastisitas. Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh dari big-five personality terhadap online self-presentation generasi z pengguna Finsta. Besar pengaruh simultan adalah 23,1%. Terdapat pengaruh signifikan dari empat dimensi big-five personality terhadap online self-presentation generasi Z pengguna Finsta. Pengaruh emotional stability sebesar 13,28%, extraversion sebesar 4,36%, agreeableness sebesar 3,98%, dan intellect sebesar 1,34% terhadap online selfpresentation generasi Z pengguna Finsta. Sedangkan tidak terdapat pengaruh signifikan dari conscientiousness. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa terdapat pengaruh dari empat dimensi big-five personality terhadap online selfpresentation generasi z pengguna Finsta, yaitu emotional stability, extraversion, agreeableness, dan intellect.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | big-five, self-presentation, finsta |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1) |
Depositing User: | dwi setyo hastaningsih |
Date Deposited: | 18 Jan 2023 06:32 |
Last Modified: | 18 Jan 2023 06:32 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/55307 |
Actions (login required)
View Item |