PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, TANGIBILITAS ASET, DAN PELUANG PERTUMBUHAN TERHADAP PELUANG PERUBAHANAN PROPORSI STRUKTUR MODAL (Studi Kasus pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2018)


Enny Rahayu Prihatin Ningsih, 7311416058 (2021) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, TANGIBILITAS ASET, DAN PELUANG PERTUMBUHAN TERHADAP PELUANG PERUBAHANAN PROPORSI STRUKTUR MODAL (Studi Kasus pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2018). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, TANGIBILITAS ASET, DAN PELUANG PERTUMBUHAN TERHADAP PELUANG PERUBAHANAN PROPORSI STRUKTUR MODAL (Studi Kasus pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2018)] PDF (PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, TANGIBILITAS ASET, DAN PELUANG PERTUMBUHAN TERHADAP PELUANG PERUBAHANAN PROPORSI STRUKTUR MODAL (Studi Kasus pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2018)) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Salah satu hal penting yang harus diambil oleh manajer perusahaan adalah pendanaan yang terkait keputusan struktur modal. Keputusan ini adalah pertimbangan untuk menggunakan dana internal atau eksternal perusahaan. Struktur modal adalah perbandingan penggunaan antara modal sendiri dan hutang. Penelitian ini menginvestigasi apakah ukuran perusahaan, profitabilitas, tangibilitas aset dan peluang pertumbuhan berpengaruh terhadap peluang perubahan proporsi struktur modal. Objek dari penelitian ini adalah perusahaan di bidang manufaktur yang terdaftar di BEI pada periode 2009-2018 dengan pendekatan kuantitatif. Metode purposive sampling digunakan dalam pemilihan sampel penelitian sebanyak 1211 unit pengamatan. Data penelitian berupa data sekunder diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan. Metode analisis menggunakan alat analisis regresi logistik dengan bantuan perangkat lunak IBM SPSS Statistic 21. Hasil analisis menunjukan bahwa peluang pertumbuhan dan profitabilitas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap peluang perubahan proporsi struktur modal. Ukuran berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap peluang perubahan proporsi struktur modal, sedangkan tangibilitas aset berpengaruh positif dan signifikan terhadap peluang perubahan proporsi struktur modal. Simpulan dari penelitian dari keempat hipotesis yang diuji, hanya dua hipotesis yang diterima yaitu peluang pertumbuhan dan profitabilitas yang terbukti mempunyai pengaruh terhadap peluang perubahan proporsi struktur modal. Saran peneliti bagi perusahaan dapat mempertimbangkan faktor peluang pertumbuhan, ukuran perusahaan, profitabilitas dan tangibilitas aset dalam pengambilan keputusan sehingga dapat meningkatkan nilai perusahaan yang nantinya menjadi daya tarik bagi investor. Penelitian selanjutnya dapat menambah variabel lainnya dengan menggunakan data terbaru untuk mendapatkan keakuratan data perusahaan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Struktur Modal, Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Tangibilitas Aset, Peluang Pertumbuhan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Manajemen, S1
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 07 Dec 2022 01:04
Last Modified: 07 Dec 2022 01:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/53968

Actions (login required)

View Item View Item