IMPLEMENTASI KURIKULUM SMK BERBASIS INDUSTRI DI SMK TEXMACO SEMARANG


Fuji Astuti, 1102415014 (2021) IMPLEMENTASI KURIKULUM SMK BERBASIS INDUSTRI DI SMK TEXMACO SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 1102415014 - Fuji Astuti.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mendeskripsikan implementasi Kurikulum SMK Berbasis Industri diantaranya tentang pemahaman guru, strategi implementasi, dan bentuk implementasi kurikulum di lapangan. Metodologi penelitian menggunakan desain kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus. Subjek penelitian di SMK Texmaco Semarang Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Teknik penggalian data dilakukan dengan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian meliputi, 1) Guru dapat memahami Kurikulum SMK Berbasis Industri sebagai suatu ide dengan memaknainya untuk berorientasi pada perkembangan industri yang membutuhkan kompetensi spesifik. Pemahaman guru diimplementasikan melalui penyelarasan kurikulum dengan menekankan pada prinsip relevansi dalam pengembangan dan penyusunan kurikulum, 2) Strategi implementasi Kurikulum SMK Berbasis Industri di SMK Texmaco Semarang menggunakan manajemen stratejik berbasis kemitraan yang merupakan pengambilan keputusan berdasarkan kepentingan bersama dengan membangun komitmen, komunikasi, dan kepercayaan, 3) Implementasi Kurikulum SMK Berbasis Industri meliputi, (1) Tujuan kurikulum dibentuk berdasarkan mekanisme pasar kerja dan kebutuhan peserta didik dengan mengkontruks kompetensi yang dimiliki untuk menjadi linier dengan kompetensi harapan di dunia kerja; (2) Isi/materi kurikulum disusun dengan mencakup segi kesesuaian terhadap relevansi isi dengan kompetensi dunia kerja, tepat, dan bermakna bagi perkembangan peserta didik untuk mencapai manfaat; (3) Pelaksanaan kurikulum telah mengacu standar proses yang secara umum berlandaskan pada Standar Proses Pembelajaran SMK/MAK Tahun 2018 dengan menerapkan prinsip umum dan khusus proses pembelajaran SMK; (4) Evaluasi kurikulum dilakukan melalui model pendekatan kualitatif dengan meninjau kesesuaian yang melibatkan komponen internal dan eksternal untuk mewujudkan kurikulum yang menyeluruh atas dasar kebutuhan lingkungan sekitar.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kurikulum SMK Berbasis Industri, Implementasi Kurikulum, Dunia Usaha/industri (DUDI).
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan (S1)
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 01 Sep 2022 01:56
Last Modified: 01 Sep 2022 01:56
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/51767

Actions (login required)

View Item View Item