ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN PENGGUNAAN UANG ELEKTRONIK DI KOTA SEMARANG


NUR ISTIQOMAH LUTHFIANI, 7111413003 (2021) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN PENGGUNAAN UANG ELEKTRONIK DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 7111413003 - Nur Istiqomah Luthfiani.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Uang elektronik sebagai produk yang tergolong masih baru memiliki peningkatan yang signifikan dari tahun ke tahun, baik dari jumlah uang elektronik itu sendiri, maupun volume dan nilai transaksinya, maka akan dilihat variabel independen yang memiliki pengaruh terhadap keputusan penggunaan uang elektronik di masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gambaran penggunaan uang elektronik pada masyarakat Kota Semarang dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi penggunaan uang elektronik pada masyarakat Kota Semarang. Variabel independen pada penelitian ini adalah kemanfaatan (X1), kemudahan (X2) keamanan (X3) dan daya tarik promosi (X4) sedangkan variabel dependen keputusan penggunaan uang elektronik (Y). Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Sumber data penelitian ini merupakan data primer yang berasal dari sampel yaitu para pengguna uang elektronik di Kota Semarang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan purposive sampling dengan menyebar kepada 100 responden. Analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif dalam menggambarkan penggunaan uang elektronik di Kota Semarang, dan faktor yang mempengaruhi keputusan penggunaan uang elektronik diteliti dengan menggunakan analisis regresi berganda dengan kriteria pengujian menggunakan uji t, uji f, dan uji koefisien determinan. Berdasarkan hasil analisis, kesimpulan dalam penelitian ini yaitu gambaran penggunaan uang elektronik di Kota Semarang termasuk dalam interval kategori tinggi. Mayoritas pengguna menggunakan uang elektronik untuk belanja online dan transportasi dengan presentase 42% dan 23%. Hal ini menunjukkan masyarakat Kota Semarang sudah banyak menggunakan uang elektronik dalam kehidupan sehari-hari. Faktor Keamanan berpengaruh signifikan terhadap keputusan penggunaan uang elektronik pada masyarakat Kota Semarang Berdasarkan hasil uji t dengan nilai (4,748) > (1,984) dimana nilai signifikansinya sebasar 0,000 < 0,05. Sedangan kemanfaatan, kemudahan, dan daya tarik promosi tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan penggunaan uang elektronik pada masyarakat Kota Semarang.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Uang Elektronik, Keputusan Penggunaan, Kemanfaatan, Kemudahan, Keamanan, Daya Tarik Promosi
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan, S1
Depositing User: Kharisma ADHIARYA
Date Deposited: 01 Aug 2022 04:35
Last Modified: 01 Aug 2022 04:35
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/50808

Actions (login required)

View Item View Item