KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN MENULIS TEKS NARASI DENGAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DAN DISCOVERY LEARNING PADA PESERTA DIDIK SEKOLAH DASAR BERDASARKAN POLA ASUH ORANG TUA


INDAH NUR AINI, 0103517182 (2020) KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN MENULIS TEKS NARASI DENGAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DAN DISCOVERY LEARNING PADA PESERTA DIDIK SEKOLAH DASAR BERDASARKAN POLA ASUH ORANG TUA. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 0103517182 - Indah Nuraini.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Pembelajaran menulis merupakan salah satu pembelajaran yang sangat penting dilaksanakan mulai dari jenjang sekolah dasar hingga yang lebih tinggi. Agar memiliki keterampilan menulis dengan baik, seseorang harus memiliki pengalaman, waktu, dan latihan secara rutin. Salah satu tempat yang tepat untuk memulainya adalah di sekolah dengan cara dimasukkan dalam materi pembelajaran. Dengan memiliki keterampilan menulis, peserta didik dapat mengembangkan kreativitas yang dimiliki dengan baik. Adapun yang perlu dilakukan untuk menunjang keberhasilan pembelajaran menulis teks narasi adalah dengan penggunaan model yang efektif dan memperhatikan faktor pola asuh orang tua. Penelitian ini bertujuan (1) menganalisis keefektifan pembelajaran menulis teks narasi dengan model problem based learning pada peserta didik kelas V sekolah dasar berdasarkan pola asuh orang tua, (2)menganalisis keefektifan pembelajaran menulis teks narasi dengan model discovery learning pada peserta didik kelas V sekolah dasar berdasarkan pola asuh orang tua, (3) menganalisis interaksi keefektifan model problem based learning dan model discovery learning dengan pola asuh orang tua dalam pembelajaran menulis teks narasi pada peserta didik kelas V sekolah dasar. Desain penelitian ini adalah quasi eksperimen (semu). Populasi yang digunakan adalah adalah keterampilan menulis teks narasi seluruh peserta didik kelas V di SD Negeri pada Gugus Agus Salim Kecamatan Winong Kabupaten Pati yang terdiri dari 7 SD. Sampel penelitian ini adalah keterampilan menulis narasi peserta didik kelas V SD Negeri Godo 03 dan SD Negeri Godo 02. Variabel yang diteliti ada tiga, yaitu varibael bebas, variabel terikat, dan variabel moderator. Variabel bebas pada penelitian ini adalah model problem based learning dan model discovery learning. Variabel terikat dalam penelitian ini yaitu keterampilan peserta didik dalam menulis teks narasi. Variabel moderator dalam penelitian ini adalah pola asuh orang tua pada peserta didik sekolah dasar. Teknik pengumpulan data menggunakan teknis tes yaitu berupa soal pretes postes dan teknit nontes yaitu berupa angket pola asuh orang tua. Uji coba instrumen menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Uji prasyarat digunakan uji normalitas dan homogenitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji T-tes dan Anova dua jalur.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Keterampilan menulis teks narasi, model problem based learning, model discovery learning, pola asuh orang tua
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > Educational Institutions
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Dasar, S2
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 05 Apr 2022 04:57
Last Modified: 05 Apr 2022 04:57
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49507

Actions (login required)

View Item View Item