HUBUNGAN PENGALAMAN BERTANDING TERHADAP KECEMASAN ATLET PENCAK SILAT KABUPATEN JEPARA PADA POPDA KARESIDENAN PATI 2020
Moh Alfin Hutomo, 6301416002 (2020) HUBUNGAN PENGALAMAN BERTANDING TERHADAP KECEMASAN ATLET PENCAK SILAT KABUPATEN JEPARA PADA POPDA KARESIDENAN PATI 2020. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (6MB) | Request a copy |
Abstract
Moh Alfin Hutomo.2020. Hubungan Pengalaman Bertanding Terhadap Kecemasan Atlet Pencak Silat Kabupaten Jepara Pada Popda Karesidenan Pati 2020. Skripsi. Pendidikan Kepelatihan Olahraga. Universitas Negeri Semarang. Dr. Rubianto Hadi, M,Pd. atlet yang memiliki pengalaman bertanding yang lebih sedikit cenderung memiliki kecemasan bertanding yang lebih berat dibandingkan dengan atlet yang memiliki banyak pengalaman bertanding. Metode penelitian menggunakan penelitian korelasi dengan metode survei. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh atlet pencak silat SMA/remaja putri yang berjumlah 8 orang pada pertandingan POPDA Karesidenan Pati 2020. Instrumen penelitian menggunakan alat ukur kecemasan olahraga yaitu Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS) . Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif dan korelasi. Hasil penelitian Tingkat Kecemasan Atlet Pencak Silat Kabupaten Jepara Pada POPDA Karesidenan Pati Tahun 2020 terdapat 62,5% (5) atlet yang memiliki kecemasan sedang, dan 37,5% (3) atlet memiliki kecemasan berat. Diketahui antara pengalaman bertanding (x) dengan kecemasan (y) adalah sebesar 0,813 > 0,05, yang berarti tidak terdapat korelasi yang signifikan antara variabel x dengan variabel y Simpulan dari penelitian yaitu tidak terdapat hubungan yang signifikan antara pengalaman terhadap kecemasan atlet pencak silat kabupaten jepara pada POPDA Karesidenan Pati 2020
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pencak Silat, Kecemasan, Pengalaman |
Subjects: | O Sport > Pendidikan Kepelatihan Olahraga |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1 |
Depositing User: | sri yuniati perpustakaan |
Date Deposited: | 24 Mar 2022 06:25 |
Last Modified: | 24 Mar 2022 06:25 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49168 |
Actions (login required)
View Item |