FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009
Rustiyana, 3301405092 (2009) FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Seorang siswa diduga mengalami kesulitan belajar apabila mereka tidak berhasil mencapai taraf kualifikasi hasil belajar tertentu (ukuran kriteria keberhasilan). Sama halnya di SMA Ibu Kartini Semarang dimana masih banyak siswa terutama kelas X yang nilai rata – rata ulangan harian mata pelajaran akuntansi yang belum mencapai batas minimal ketuntasan belajar. Hal ini mengindikasikan masih banyak siswa yang mengalami kesulitan belajar mata pelajaran akuntansi. Pencapaian prestasi belajar akuntansi siswa dapat dipengaruhi oleh faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh positif faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat terhadap prestasi belajar akuntansi siswa kelas X di SMA Ibu Kartini Semarang tahun pelajaran 2008/2009 secara simultan dan parsial. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X dengan jumlah 112 siswa. Penelitian ini merupakan penelitian populasi dengan jumlah responden 112 siswa . Terdapat 6 (empat) variabel yang dibagi dalam penelitian ini yaitu, faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat dan prestasi belajar akuntansi. Data yang diambil melalui angket dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis deskritif presentase dan analisis regresi linier berganda. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat berpengaruh secara signifikan terhadap prestasi belajar akuntansi siswa kelas X SMA Ibu Kartini Semarang dengan persamaan regresi = -11,860 + 0,698X1 + 0,207X2 + 0,203X3 + 0,931X4 + 0,423X5 hal ini ditunjukkan dari hasil uji parsial untuk variabel fisiologis thitung=2,198 dengan signifikansi 0,030<0,05, untuk variabel psikologis diperoleh thitung=2,110 signifikansi 0,037<0,05, untuk variabel lingkungan sekolah diperoleh thitung=2,924dengan signifikansi 0,004<0,05, untuk variabel lingkungan keluarga diperoleh thitung=5,638 dengan signifikansi 0,000<0,05, dan untuk variabel lingkungan masyarakat diperoleh thitung=2,254 dengan signifikansi 0,026<0,05. Adapun kontribusi parsial dari faktor fisiologis adalah 4,37%, psikologis 4,04%, lingkungan sekolah 7,45%, lingkungan keluarga diperoleh thitung=23,04%, dan lingkungan masyarakat 4,58%.Sedangkan kontribusi secara simultan sebesar 64,4% Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat berpengaruh signifikan baik secara simultan maupun parsial terhadap prestasi belajar akuntansi. Oleh karena itu, peneliti menyarankan bagi sekolah dan guru yang terkait untuk lebih meningkatkan faktor – faktor yang mendukung prestasi belajar siswa kaitannya dengan kondisi fisiologis siswa, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, dan lingkungan masyarakat. Dalam upaya peningkatan hasil belajar siswa yang memuaskan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Prestasi belajar akuntansi, faktor – faktor yang mempengaruhi prestasi belajar |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1 |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 29 Mar 2011 03:20 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 04:02 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/479 |
Actions (login required)
View Item |