SURVEI PROGRAM LATIHAN ANAK USIA DINI KLUB BULUTANGKIS SE-KOTA SEMARANG TAHUN 2018
Farah Audina, 6102413055 (2020) SURVEI PROGRAM LATIHAN ANAK USIA DINI KLUB BULUTANGKIS SE-KOTA SEMARANG TAHUN 2018. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF (SURVEI PROGRAM LATIHAN ANAK USIA DINI KLUB BULUTANGKIS SE-KOTA SEMARANG TAHUN 2018)
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Program latihan merupakan strategi untuk mencapai tujuan masa depan prestasi atlet seoptimal mungkin, saat usia dini merupakan kesempatan emas bagi anak untuk belajar, dan membentuk pondasi dasar keterampilan anak agar kelak memperoleh prestasi yang maksimal, Untuk itu perlu diteliti apakah program latihan anak usia dini klub bulutangkis se-Kota Semarang dilakukan secara optimal. Permasalahan peneliti ini yaitu: 1) Perencanaan program latihan, 2) Pelaksanaan program latihan, 3) Evaluasi program latihan, 4) Kualitas pelatih, 5) Sarana dan Prasarana, 6) Prestasi atlet usia dini klub bulutangkis se- Kota Semarang tahun 2018. Penelitian ini merupakan penelitian ethnography dengan metode penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengambilan sample dengan menggunakan total sampling dengan menganalisis data, mereduksi data, penyajian data kemudian menarik kesimpulan. Instrumen penelitian meliputi wawancara, observasi, dan dokumentasi. Populasi 15 klub bulutangkis. Hasil penelitian ini adalah perencanaan program latihan mencakup 4 aspek yakni latihan fisik, latihan teknik, latihan taktik dan latihan mental, pelaksanaan program latihan melalui tahapan pemanasan, pelaksanaan program, peregangan, evaluasi, evaluasi program latihan dilakukan setelah mengikuti kejuaraan dan akhir tahun, pelatih sudah mempunyai lisensi, mantan atlet bulutangkis dan beberapa lulusan fakultas ilmu keolahragaan, sarana dan prasarana 13 klub sesuai standar, 2 klub belum sesuai standar dan kebutuhan klub, prestasi atlet usia dini hingga tingkat Jateng-DIY. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu: 1) program latihan yang sudah mencakup 4 aspek namun belum dibuat secara tertulis, 2) pelaksanaan program menyesuaikan kondisi sehingga terkadang tercapai dan tidak, 3) evaluasi program dilakukan oleh pelatih dan pengurus kemudian ditindak lanjuti dengan perbaikan pada program berikutnya, 4) kualitas pelatih sudah baik karena sudah berlisensi, hanya beberapa asisten pelatih yang belum mempunyai lisensi, 5) sarana dan prasarana 13 klub sesuai standar, 2 klub belum sesuai standar dan kebutuhan, 6) prestasi atlet usia dini sudah baik, namun banyak diraih oleh atlet yang melakukan latihan privat diluar jadwal latihan. Saran yang diajukan peneliti adalah: 1) perlunya membuat program latihan secara tertulis agar lebih sistematis, 2) menyelipkan permainan atau menggunakan metode permainan saat latihan fisik agar atlet lebih semangat, 3) evaluasi program latihan baiknya dilakukan rutin setiap bulan, 4) pelatih perlu memonitor latihan tambahan yang dilakukan atlet agar tidak berlebihan atau kurang.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Program Latihan, Anak Usia Dini, Bulutangkis |
Subjects: | O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 ) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1 |
Depositing User: | sri yuniati perpustakaan |
Date Deposited: | 26 Oct 2021 02:34 |
Last Modified: | 26 Oct 2021 02:34 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/47426 |
Actions (login required)
View Item |