Pengaruh Motivasi Kerja dan Pengembangan Pegawai terhadap Prestasi Kerja Pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah.


Menik Intan Pudiastuti, 2009 (2009) Pengaruh Motivasi Kerja dan Pengembangan Pegawai terhadap Prestasi Kerja Pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pengaruh Motivasi Kerja dan Pengembangan Pegawai terhadap Prestasi Kerja Pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah.]
Preview
PDF (Pengaruh Motivasi Kerja dan Pengembangan Pegawai terhadap Prestasi Kerja Pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah.) - Published Version
Download (20kB) | Preview

Abstract

Pudiastuti, Menik Intan. 2009. Pengaruh Motivasi Kerja dan Pengembangan Pegawai terhadap Prestasi Kerja Pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah. Skripsi, Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang. Dra. J. Titik Haryati, M.Si. Dra. Sucihatiningsih Dian WP, M.Si. 75 halaman Kata Kunci : Motivasi Kerja, Pengembangan Pegawai, Prestasi Kerja. Di era globalisasi ini, perusahaan dituntut untuk lebih inovatif agar dapat bersaing dengan perusahaan lain. Untuk itu perusahaan membutuhkan pegawai yang disiplin, pekerja keras dan siap bersaing. Tapi saat ini banyak dijumpai pegawai pada instansi pemerintahan atau BUMN yang mangkir dari tugasnya, datang terlambat atau keluyuran di tempat-tempat umum, seperti pasar, mal atau rumah makan pada saat jam kerja. Perum Bulog sebagai salah satu BUMN juga membutuhkan pegawai yang giat bekerja dan memiliki motivasi kerja yang tinggi. Selain motivasi kerja yang tinggi, Perum Bulog juga perlu mengadakan pengembangan pegawai sebagai sarana untuk meningkatkan prestasi kerja karyawannya. Permasalahan yang dibahas dalam skripsi ini adalah : 1. Bagaimana motivasi kerja dan pelaksanaan pengembangan pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah. 2. Bagaimana prestasi kerja pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah. 3. Adakah pengaruh antara motivasi kerja dan pengembangan pegawai terhadap prestasi kerja pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui : 1. Motivasi kerja dan pelaksanaan pengembangan pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah. 2. Prestasi kerja pegawaip pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah. 3. Pengaruh motivasi kerja pegawai dan pengembangan pegawai terhadap prestasi kerja pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah. Metode pengambilan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah : 1. Metode observasi, 2. Metode dokumentasi, 3. Metode kuesioner. Sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah regresi berganda dan analisis deskriptif persentasi. Secara parsial, motivasi kerja dan pengembangan pegawai berpengaruh terhadap prestasi kerja pegawai pada Perum Bulog Divre Jateng, dengan nilai uji t variabel motivasi kerja 3,233 dengan signifikansi 0,02, dan nilai uji t variabel pengembangan pegawai 5,356 dengan signifikansi 0,00. Sedangkan secara simultan diperoleh nilai uji F sebesar 30,56 dengan signifikansi 0,00. Secara umum, motivasi kerja dan pengembangan pegawai pada Perum Bulog Divisi Regional termasuk tinggi. Sedangkan prestasi kerja pegawai Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah termasuk sangat tinggi. Besar pengaruh motivasi kerja terhadap prestasi kerja pegawai adalah 9,73% dan besar pengaruh pengembangan pegawai terhadap prestasi kerja pegawai adalah 22,85%. Sedangkan besar pengaruh motivasi kerja dan pengembangan pegawai terhadap prestasi kerja pegawai adalah 37,8%. Sebaiknya Perum Bulog Divisi Regional Jawa Tengah memberikan rangsangan kepada pegawai yang memiliki motivasi kerja rendah agar mereka dapat lebih berprestasi melalui program reward and punishment. Selain itu, Perum Bulogh Divisi Regional Jawa Tengah mengajukan pegawai yang belum pernah mengikuti pendidikan dan pelatihan agar mereka mereka dapat mengikuti diklat dan memperoleh keterampilan untuk menyelesaikan tugasnya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Motivasi Kerja, Pengembangan Pegawai, Prestasi Kerja.
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 27 Sep 2011 06:04
Last Modified: 27 Sep 2011 06:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/4740

Actions (login required)

View Item View Item