PENINGKATAN JALAN DENGAN MENGGUNAKAN PERKERASAN LENTUR DI RUAS JALAN SOKAWERA- SUMPIUH (STA. 0+000 – STA. 9+030) KECAMATAN SUMPIUH, KABUPATEN BANYUMAS
Dewi Ayu Okti Nur Istiqomah, 5113416001 (2020) PENINGKATAN JALAN DENGAN MENGGUNAKAN PERKERASAN LENTUR DI RUAS JALAN SOKAWERA- SUMPIUH (STA. 0+000 – STA. 9+030) KECAMATAN SUMPIUH, KABUPATEN BANYUMAS. Under Graduates thesis, Univeristas Negeri Semarang.
PDF (PENINGKATAN JALAN DENGAN MENGGUNAKAN PERKERASAN LENTUR DI RUAS JALAN SOKAWERA- SUMPIUH (STA. 0+000 – STA. 9+030) KECAMATAN SUMPIUH, KABUPATEN BANYUMAS)
Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Perencanaan Peningkatan Jalan di Jalan Sokawera-Sumpiuh, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas adalah perencanaan dengan menggunakan perkerasan lentur karena di hulu dan hilir jalan tersebut menggunakan perkerasan lentur dengan lebar jalan 6 meter .Perencanaan peningkatan jalan Sokawera-Sumpiuh, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas meliputi perencanaan geometrik jalan, perhitungan kapasitas jalan, perhitungan tebal perkerasan dengan menggunakan tebal perkerasan lentur, perhitungan dimensi drainase dan perhitungan rencana anggaran biaya. Metode yang digunakan antara lain Tata Cara Perencanaan Geometrik Jalan Antar Kota No. 038/TBM/1997 Departemen Pekerjaan Umum Direktorat Jendral Bina Marga, perencanaan peningkatan jalan dengan menggunakan Metode Analisa Komponen SKBI Tahun 1987 dan perencanaan drainase Tata Cara Perencanaan Drainase Permukaan Jalan SNI 03-3424-1994 serta menghitung Rencana Anggaran Biaya Menggunakan Analisis Harga Satuan Pekerjaan (AHSP) Bidang Pekerjaan Umum Balitbang PU Tahun 2012, dari masing masing hasil perencanaan tebal perkerasan dan perencanaan drainase jalan. Data penelitian yang digunakan mencakup data primer dan data sekunder dari proyek prningkatan jalan Ruas Jalan Sokawera - Sumpiuh (STA 0+000 – 9+030) Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas. Hasil penelitian ini adalah perencanaan geometrik jalan dengan lebar badan jalan 6 m perencanaan tebal perkerasan dengan Laston tebal 5 cm dengan pondasi atas berupa batu pecah kelas A 20 cm beserta pondasi bawah sirtu kelas A tebal 10 cm dan perencanaan saluran tep pasangan batu kali dengan dimensi b = 0,5 m, h = 0,7 m. serta menghitung Rencana Anggaran Biaya Sebesar Rp. 5,581,079,924,88
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perencanaan Jalan, Geometrik Jalan, Tebal Perkerasan, Saluran Tepi Jalan, Rencana Anggaran Biaya |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) T Technology > TYA Teknik Sipil |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil, S1 |
Depositing User: | Abadi M. Kholid Baror |
Date Deposited: | 16 Sep 2021 07:18 |
Last Modified: | 16 Sep 2021 07:38 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/46449 |
Actions (login required)
View Item |