PENGEMBANGAN BOOKLET KEANEKARAGAMAN JENIS CAPUNG DI KAWASAN HUTAN WISATA TINJOMOYO SEBAGAI SUPLEMEN MATERI KEANEKARAGAMAN HAYATI


Andri Widi Purnomo Andri Widi Purnomo, 4401415054 (2020) PENGEMBANGAN BOOKLET KEANEKARAGAMAN JENIS CAPUNG DI KAWASAN HUTAN WISATA TINJOMOYO SEBAGAI SUPLEMEN MATERI KEANEKARAGAMAN HAYATI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGEMBANGAN BOOKLET KEANEKARAGAMAN JENIS CAPUNG DI KAWASAN HUTAN WISATA TINJOMOYO SEBAGAI SUPLEMEN MATERI KEANEKARAGAMAN HAYATI] PDF (PENGEMBANGAN BOOKLET KEANEKARAGAMAN JENIS CAPUNG DI KAWASAN HUTAN WISATA TINJOMOYO SEBAGAI SUPLEMEN MATERI KEANEKARAGAMAN HAYATI) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy

Abstract

Kawasan Hutan Wisata Tinjomoyo terletak di Kelurahan Sukorejo, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang termasuk kedalam Taman Hutan Raya yang berfungsi sebagai hutan wisata terbesar dan sekaligus sebagai kawasan konservasi ex-situ. Hutan Wisata Tinjomoyo memiliki area seluas 57,5 Ha dengan memiliki potensi alam yang tinggi dengan berbagai keanekaragaman flora dan fauna didalamnya, salah satunya adalah capung. Capung memiliki peranan penting karena merupakan salah satu bioindikator untuk memantau kualitas air. Penelitian ini bertujuan menganalisis keanekaragaman jenis capung di Kawasan Hutan Wisata Tinjomoyo dan mendeskripsikan kelayakan booklet keanekaragaman jenis capung di Hutan Wisata Tinjomoyo sebagai suplemen materi keanekaragaman hayati. Penelitian ini dirancang dengan metode penelitian Research and Development (R&D) yang telah dimodifikasi. Analisis data menggunakan indeks keanekaragaman jenis Shannon-Wiener, indeks kemerataan jenis (Evenness) dan Indeks Dominansi Jenis. Hasil pengamatan keanekaragaman jenis capung di tiga jalur pengamatan di Kawasan Hutan Wisata Tinjomoyo ditemukan 27 jenis, dari 7 famili dari 2 sub-ordo dengan 2 jenis diantaranya merupakan endemik pulau Jawa. Nilai indeks keseluruhan pada indeks keanekaragaman jenis Shannon-Wiener memperoleh nilai sebesar 2,68, indeks kemerataan jenis (Evenness) memperoleh nilai sebesar 0,81 dan indeks dominansi jenis memperoleh nilai sebesar 0,09. Kelayakan Booklet Keanekaragaman Jenis Capung yang telah dikembangkan mendapatkan kriteria sangat layak digunakan untuk suplemen materi keanekaragaman hayati pada peserta didik kelas X-MIPA. Hasil perolehan presentase 83,3% dari ahli materi dan 95,83% dari ahli media. Tanggapan guru mendapatkan presentase skor 94,44%, tanggapan peserta didik memperoleh presentase 92% dan uji keterbacaan memperoleh presentase 92%.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Booklet, Hutan Wisata Tinjomoyo, Keanekaragaman Jenis Capung, Suplemen Materi
Subjects: L Education > Special Education > Biology Education
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 14 Sep 2021 03:16
Last Modified: 14 Sep 2021 03:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/46242

Actions (login required)

View Item View Item