PENGARUH CSR DAN PERTUMBUHAN ASET TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN DENGAN REPUTASI PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI
Feri Subekti, NIM 7101416216 (2020) PENGARUH CSR DAN PERTUMBUHAN ASET TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN DENGAN REPUTASI PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF (PENGARUH CSR DAN PERTUMBUHAN ASET TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN DENGAN REPUTASI PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI)
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Kata Kunci: Kinerja Perusahaan, Pertumbuhan Aset, CSR, Reputasi Perusahaan Kinerja perusahaan adalah usaha formal yang dilakukan oleh perusahaan untuk mengukur keberhasilan dalam menghasilkan laba dengan mengandalkan sumber daya yang ada. Berdasarkan penelitian awal ditemukan bahwa perusahaan di sektor property, real estate, building construction, dan agriculture hanya menghasilkan rata-rata kinerja perusahaan sebesar 12,2% pada tahun 2015-2017. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pertumbuhan aset dan Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap kinerja perusahaan dengan reputasi perusahaan sebagai variabel moderasi. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar papan pencatatan utama Bursa Efek Indonesia (BEI) sektor property, real estate, building construction, dan agriculture tahun 2015-2017 yang berjumlah 65 perusahaan. Sampel penelitian adalah perusahaan yang memenuhi kriteria sebanyak 28 dengan jumlah 84 unit analisis. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik non probability sampling dengan metode purposive sampling berupa data sekunder yang diperoleh dari laporan performa perusahaan tercatat dari laman BEI, laporan tahunan dan publikasi CSR di laman perusahaan. Alat analisis menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis regresi moderasi berupa uji Moderated Regression Analyze. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) berdasarkan analisis statistik deskriptif, variabel kinerja perusahaan, pertumbuhan aset, CSR, dan reputasi perusahaan masih dikatakan rendah. (2) Berdasarkan uji hipotesis, pertumbuhan aset tidak berpengaruh terhadap kinerja perusahaan dan CSR berpengaruh negatif signifikan terhadap kinerja perusahaan. (3) Reputasi perusahaan tidak memperkuat pengaruh pertumbuhan aset terhadap kinerja perusahaan dan reputasi perusahaan memperkuat pengaruh CSR terhadap kinerja perusahaan. Simpulan penelitian ini adalah pertumbuhan aset tidak berpengaruh terhadap kinerja perusahaan dan CSR berpengaruh negatif signifikan terhadap kinerja perusahaan. Reputasi perusahaan hanya mampu memperkuat pengaruh CSR terhadap kinerja perusahaan. Saran untuk perusahaan di BEI adalah untuk meningkatkan kinerja perusahaan, tetap menjaga pertumbuhan aset, dan meningkatkan aktivitas CSR. Reputasi perusahaan agar ditingkatkan untuk menarik investor. Saran untuk penelitian berikutnya adalah penambahan variabel penelitian dan membandingkan data dalam jangka panjang dengan bursa pasar modal negara lain.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Kinerja Perusahaan, Pertumbuhan Aset, CSR, Reputasi Perusahaan |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1 |
Depositing User: | S.Hum Maria Ayu |
Date Deposited: | 09 Sep 2021 01:12 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 01:12 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/45788 |
Actions (login required)
View Item |