PENGARUH TEMPERATUR BAHAN BAKAR PADA RUANG PELAMPUNG TERHADAP PERFORMA KENDARAAN SEPEDA MOTOR 4 LANGKAH
Randika Kurniawan, 5202413063 (2020) PENGARUH TEMPERATUR BAHAN BAKAR PADA RUANG PELAMPUNG TERHADAP PERFORMA KENDARAAN SEPEDA MOTOR 4 LANGKAH. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF (PENGARUH TEMPERATUR BAHAN BAKAR PADA RUANG PELAMPUNG TERHADAP PERFORMA KENDARAAN SEPEDA MOTOR 4 LANGKAH)
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Seiring dengan perkembangan teknologi terutama pada bidang otomotif penggunaan karburator pada sistem bahan bakar mulai ditinggalkan karena tidak efisien dan kurang optimal disamping kelebihannya yang murah, komponen lebih sedikit dan kompleks, biaya perawatan relatif rendah, dan umur pemakaian panjang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh temperatur bahan bakar pada ruang pelampung terhadap performa kendaraan sepeda motor 4 langkah. Dengan mengatur temperatur bahan bakar pada ruang pelampung sesuai variabel pengujian untuk mengetahui temperatur optimal bahan bakar yang digunakan pada mesin dalam peningkatan performa kendaraan sepeda motor 4 langkah. Objek penelitian ini dilakukan pada kendaraan sepeda motor Yamaha Byson 150cc tahun pembuatan 2014. Performa mesin yang diperoleh pada penelitian ini berupa daya dan torsi dengan pengambilan data menggunakan alat dynotest. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen, dimana torsi dan daya diuji menggunakan alat dynotest. Data penelitian yang diperoleh berupa teoritis dan empirik kemudian dianalisis menggunakan metode analisis statistik deskriptif. Data yang diperoleh disajikan dalam bentuk grafik dan tabel. Hasil pengujian menunjukan adanya pengaruh temperatur bahan bakar yang dipanaskan terhadap performa kendaraan yang diuji. Daya pada kendaraan pada temperatur bahan bakar 40oC naik sekitar 5,5% dengan hasil yang diperoleh yakni 9,84KW pada putarann mesin 7500rpm. Sedangkan torsi yang diperoleh naik sekitar 5,24% dengan hasil yang diperoleh yakni 14,44Nm pada putaran mesin 5000rpnm. Seiring dengan meningkatnya temperatur bahan bakar diatas 40oC performa kendaraan juga semakin menurun.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pemanas Bahan Bakar, Pemanas, Performa, mesin. |
Subjects: | T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Otomotif, S1 |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 03 Sep 2021 00:52 |
Last Modified: | 03 Sep 2021 00:52 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/45465 |
Actions (login required)
View Item |