DETERMINAN CARBON EMISSION DISCLOSURE DENGAN PUBLIKASI MEDIA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI INDONESIA TAHUN 2016-2018


Yunia Sita Handayani, 7211416096 (2020) DETERMINAN CARBON EMISSION DISCLOSURE DENGAN PUBLIKASI MEDIA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI INDONESIA TAHUN 2016-2018. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of DETERMINAN CARBON EMISSION DISCLOSURE DENGAN PUBLIKASI MEDIA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI INDONESIA TAHUN 2016-2018] PDF (DETERMINAN CARBON EMISSION DISCLOSURE DENGAN PUBLIKASI MEDIA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI INDONESIA TAHUN 2016-2018) - Published Version
Download (2MB)

Abstract

Handayani, Yunia Sita. 2020. “Determinan Carbon Emission Disclosure dengan Publikasi Media sebagai Variabel Intervening pada Perusahaan Manufaktur di Indonesia Tahun 2016-2018”. Skripsi. Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing Drs. Heri Yanto, MBA., Ph.D. Kata Kunci: Carbon Emission Disclosure, Kinerja Lingkungan, Profitabilitas, Dewan Komisaris, Publikasi Media. Maraknya kasus pencemaran udara yang dilakukan oleh beberapa perusahaan manufaktur tentunya bertolak belakang dengan kenyataan di mana pemerintah telah mengeluarkan beberapa regulasi terkait upaya pelestarian lingkungan. Hal tersebut membuat pemerintah menghimbau agar perusahaan mengungkapkan karbon emisi sebagai bentuk pertanggung jawaban terhadap sosial dan lingkungan perusahaan. Selain itu, pengungkapan emisi karbon juga dilakukan untuk mendapatkan legitimiasi dari lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kinerja lingkungan, profitabilitas, dan dewan komisaris terhadap carbon emission disclosure dengan publikasi media sebagai variabel moderasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2016-2018 yang berjumlah 143 perusahaan. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling sebanyak 35 perusahaan dengan 105 unit analisis. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial dengan menggunakan aplikasi IBM Statistic AMOS 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dewan komisaris tidak berpengaruh terhadap kinerja lingkungan, sedangkan profitabilitas berpengaruh positif terhadap kinerja lingkungan. Sementara itu, kinerja lingkungan, profitabilitas dan ukuran dewan komisaris berpengaruh positif terhadap publikasi media. Publikasi media berpengaruh positif signifikan terhadap carbon emission disclosure. Kemudian kinerja lingkungan mampu memediasi pengaruh profitabilitas dan dewan komisaris terhadap publikasi media. Publikasi media mampu memediasi pengaruh kinerja lingkungan, profitabilitas serta ukuran dewan komisaris terhadap carbon emission disclosure. Berdasarkan hasil penelitiaan dapat disimpulkan bahwa kinerja lingkungan, profitabilitas dan ukuran dewan komisaris secara tidak langsung terbukti mempengaruhi carbon emission disclosure. Sedangkan publikasi media secara langsung memiliki pengaruh positif terhadap carbon emission disclosure. Saran untuk penelitian selanjutnya sebaiknya menambahkan variabel lain yang dapat mempengaruhi praktik pengungkapan emisi karbon seperti karakteristik perusahaan maupun struktur kepemilikan perusahaan, selain itu penelitian selanjutnya sebaiknya menambahkan periode penelitian, agar mendapatkan hasil yang lebih akurat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Carbon Emission Disclosure, Kinerja Lingkungan, Profitabilitas, Dewan Komisaris, Publikasi Media.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1
Depositing User: sri yuniati perpustakaan
Date Deposited: 01 Sep 2021 02:21
Last Modified: 01 Sep 2021 02:21
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/45282

Actions (login required)

View Item View Item