PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA, KEPRIBADIAN, DAN EFIKASI DIRI TERHADAP MINAT MENJADI GURU PADA MAHASISWA PENDIDIKAN ADMINISTRASI PERKANTORAN FE UNNES


Arizka Nurmala, 7101416237 (2020) PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA, KEPRIBADIAN, DAN EFIKASI DIRI TERHADAP MINAT MENJADI GURU PADA MAHASISWA PENDIDIKAN ADMINISTRASI PERKANTORAN FE UNNES. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA, KEPRIBADIAN, DAN EFIKASI DIRI TERHADAP MINAT MENJADI GURU PADA MAHASISWA PENDIDIKAN ADMINISTRASI PERKANTORAN FE UNNES] PDF (PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA, KEPRIBADIAN, DAN EFIKASI DIRI TERHADAP MINAT MENJADI GURU PADA MAHASISWA PENDIDIKAN ADMINISTRASI PERKANTORAN FE UNNES) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Minat menjadi guru adalah rasa suka atau ketertarikan terhadap profesi guru yang ditujukan dengan adanya perhatian yang lebih terhadap profesi guru. Minat menjadi guru ditandai dengan mencari informasi mengenai profesi guru, kemudian akan muncul perasaan suka dan akhirnya timbul untuk berprofesi sebagai guru. Hasil observasi awal menunjukkan minat menjadi guru mahasiswa Pendidikan Administrasi Perkantoran FE UNNES masih rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan keluarga, kepribadian dan efikasi diri terhadap minat menjadi guru secara simultan maupun parsial. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Administrasi Perkantoran angkatan 2016-2019 sebanyak 430 mahasiswa. Pemilihan sampel menggunakan teknik cluster sampling dan menggunakan rumus Slovin sehingga diperoleh sampel sebanyak 208 mahasiswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif dan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan lingkungan keluarga, kepribadian dan efikasi diri berpengaruh positif signifikan terhadap minat menjadi guru sebesar 59,5%. Secara parsial lingkungan keluarga berpengaruh positif terhadap minat menjadi guru sebesar 3,42%, kepribadian berpengaruh positif terhadap minat menjadi guru sebesar 26,01%,dan efikasi diri berpengaruh terhadap minat menjadi guru sebesar 4,37%. Berdasarkan hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh lingkungan keluarga, kepribadian dan efikasi diri terhadap minat menjadi guru. Saran yang diberikan yaitu, hendaknya mahasiswa dalam menentukan karier untuk berprofesi guru berasal dari hati nurani bukan karena paksaan atau dorongan dari orang lain. hendaknya mahasiswa berdiskusi dengan orang tua mengenai profesi guru, sehingga orang tua dapat memberikan arahan dalam menggapai karier anak. hendaknya mahasiswa aktif bertanya kepada dosen mengenai materi yang tidak dipahami selain itu sebaiknya dosen memberikan kuis agar mahasiswa menjadi aktif di kelas, dan hendaknya mahasiswa meningkatkan keyakinan diri atas kemampuan dalam komunikasi cara mengikuti workshop pelatihan kependidikan seperti public speaking yang diperlukan untuk menjadi guru.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Lingkungan Keluarga, Kepribadian, Efikasi Diri, Minat Menjadi Guru
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 27 Aug 2021 03:25
Last Modified: 27 Aug 2021 03:25
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/44833

Actions (login required)

View Item View Item