Sumbangan Pengelolaan Sumberdaya Hutan Besama Masyarakat Terhadap Pendapatan Penduduk Desa Hutan di Resort Polisi Hutan (RPH) Tengger Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kebonharjo Kabupaten Rembang.


Heny Sri Wahyuni S, 3214000007 (2005) Sumbangan Pengelolaan Sumberdaya Hutan Besama Masyarakat Terhadap Pendapatan Penduduk Desa Hutan di Resort Polisi Hutan (RPH) Tengger Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kebonharjo Kabupaten Rembang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Sumbangan Pengelolaan Sumberdaya Hutan Besama Masyarakat Terhadap Pendapatan Penduduk Desa Hutan di Resort Polisi Hutan (RPH) Tengger Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kebonharjo Kabupaten Rembang.]
Preview
PDF (Sumbangan Pengelolaan Sumberdaya Hutan Besama Masyarakat Terhadap Pendapatan Penduduk Desa Hutan di Resort Polisi Hutan (RPH) Tengger Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kebonharjo Kabupaten Rembang.) - Published Version
Download (273kB) | Preview

Abstract

Hutan merupakan aset negara yang harus diperhatikan keberadaannya, kuantitas dan kualitas sumberdaya hutan di Indonesia berubah sangat cepat dan terus memburuk dari tahun ke tahun, Ini disebabkan oleh praktik penebangan tanpa izin (Ilegal Logging), perambahan, peladang berpindah, kebakara hutan. Untuk mengatasi kondisi tersebut Pehutani meluncurkan program pemberdayaan masyarakat yang dikenal dengan PHBM. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah: (1) seberapa besar sumbangan kegiatan pengelolaan sumberdaya hutan bersama masyarakat terhadap pendapatan penduduk desa hutan di RPH Tengger KPH Kebonharjo Kabupaten Rembang?, (2) seberapa besar partisipasi penduduk desa hutan dalam kegiatan pengelolaan sumberdaya hutan bersama masyarakat di RPH Tengger KPH Kebonharjo Kabupaten Rembang?. Penelitian ini bertujuan : (1) ingin mengetahui pendapatan penduduk yang mengikuti kegiatan pengelolaan sumberdaya hutan bersama masyarakat di RPH Tengger KPH Kebonharjo Kabupaten Rembang, (2) ingin mengetahui partisipasi masyarakat dalam kegiatan pengelolaan sumberdaya hutan besama masyarakat di RPH Tengger KPH Kebonharjo?. Penelitian ini bermanfaat : (1) memberikan gambaran tentang usaha-usaha yang dilakukan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) dalam memanfaatkan lahan hutan, (2) sebagai bahan informasi kepada para perencana pengambil keputusan dan pihak yang terkait dalam mengatasi masalah pelestarian lingkungan hidup khususnya hutan, dan (3) sebagai sarana pegembangan ilmu pengetahuan. Populasi penelitian ini adalah semua penduduk desa hutan yang mengikuti kegiatan pengelolaan sumberdaya hutan bersama masyarakat di RPH Tengger KPH Kebonharjo Kabupaten Rembang berjumlah 80 orang, karena jumlah populasi kurang dari 100 orang maka digunakan penelitian populasi. Metode pengumpulan data dengan menggunakan metode Obsevasi, metode Intervieu, metode Dokumentasi, metode Kuesioner. Ada dua variabel yaitu variabel Pengelolaan Sumberdaya Hutan Bersama Masyarakat atau PHBM dan variabel tentang pendapatan penduduk desa hutan. Analisis data yang digunakan adalah Deskriptif Persentase (DP). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Desa Tengger merupakan daerah pedesaan dengan sebagian besar wilayahnya digunakan untuk area petanian dan hutan. Dengan demikian adanya program PHBM dapat meningkatkan pendapatan penduduk desa hutan di RPH Tengger serta dapat mengurangi tingkat kerusakan hutan dengan menurunnya pencurian kayu hutan. Berdasarkan hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan bahwa dengan adanya program PHBM di RPH Tengger KPH Kebonharjo Kabupaten Rembang mampu meningkatkan kesejahteraan penduduk di sekitar hutan yang ditunjukkan meningkatnya pendapatan dari kurang Rp. 10.000,00 menjadi Rp. 10.000,00 sampai Rp.15.000,00 perhari kegiatan. Serta menurunnya kerusakan hutan. Saran dalam penelitian ini adalah hendaknya pihak Perhutani dapat memperluas area PHBM dan meningkatkan penyuluhan-penyuluhan pada masyarakat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: PHBM, KPH, Pendapatan
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GF Human ecology. Anthropogeography
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Geografi, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 28 Mar 2011 07:51
Last Modified: 25 Apr 2015 04:01
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/428

Actions (login required)

View Item View Item