PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA AUDITOR: MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang


CHRISTINA HENI WAHYUNINGRUM , 3351405528 (2009) PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA AUDITOR: MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL  DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA AUDITOR: MOTIVASI  SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang)]
Preview
PDF (PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA AUDITOR: MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Semarang)) - Published Version
Download (958kB) | Preview

Abstract

Komitmen merupakan suatu sikap dan perilaku seseorang yang akan menumbuhkan motivasi seseorang dalam menekuni pekerjaannya. Kepuasan kerja adalah suatu efektivitas atau respon emosional terhadap berbagai aspek pekerjaan.Tujuan penelitian ini adalah untuk ,menguji kembali faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kepuasan kerja auditor Kepuasan kerja adalah sikap umum individu terhadap pekerjaannya. Komitmen profesional adalah tingkat loyalitas individu pada profesinya. Komitmen organisasi adalah suatu keadaan dimana seorang karyawan memihak pada suatu organisasi tertentu dan tujuan-tujuannya serta berniat memelihara keanggotaan dalam organisasi itu. Motivasi adalah kebutuhan yang mendorong seseorang untuk melakukan serangkaian kegiatan yang mengarah kepada tercapainya tujuan tertentu. Sampel dalam penelitian ini adalah auditor yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik (KAP) di Semarang. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Pengambilan sampel ditentukan dengan menggunakan metode purposive sampling dengan menggunakan kriteria responden yang mempunyai pengalaman kerja minimal dua tahun Sebelum melakukan analisis regresi, maka terlebih dahulu diuji dengan asumsi klasik. Hasilnya menunjukkan bahwa data penelitian tersebut berdistribusi normal, tidak terjadi multikolinieritas dan tidak terjadi heteroskedastisitas. Kemudian dilakukan analisis regresi untuk menguji pengaruh komitmen profesional (X1), komitmen organisasi (X2) terhadap motivasi (Y1) dan kepuasan kerja (Y2). Hasil dari penelitian ini mengungkapkan bahwa (a) komitmen profesional dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap motivasi (b) komitmen profesional, komitmen organisasi dan motivasi berpengaruh signifikan terhadap terhadap kepuasan kerja, (c) komitmen profesional dan komitmen organisasi berpengaruh tidak langsung terhadap kepuasan kerja melalui motivasi. Koefisien pengaruh langsung komitmen profesional dan komitmen organisasi terhadap kepuasan kerja lebih besar dari pengaruh tidak langsung komitmen profesional dan komitmen organisasi terhadap kepuasan kerja melalui motivasi. Karena motivasi dalam penelitian belum bisa berperan menjadi variabel intervening, maka untuk penelitian selanjutnya motivasi bisa digunakan sebagai variabel independen.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: komitmen profesional, komitmen organisasi, motivasi dan kepuasan kerja
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 21 Sep 2011 05:18
Last Modified: 25 Apr 2015 05:31
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/4274

Actions (login required)

View Item View Item