PENGADAAN JASA DI PT PLN (PERSERO) UNIT INDUK DISTRIBUSI JAWA TENGAH & DIY
Silvia Ginta Kirana, 7101416185 (2020) PENGADAAN JASA DI PT PLN (PERSERO) UNIT INDUK DISTRIBUSI JAWA TENGAH & DIY. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (PENGADAAN JASA DI PT PLN (PERSERO) UNIT INDUK DISTRIBUSI JAWA TENGAH & DIY)
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Kirana, Silvia Ginta. 2020. “Pengadaan Jasa di PT. PLN (Persero) UID Jawa Tengah & DIY”. Skripsi. Jurusan Pendidikan Ekonomi. Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang. Pembimbing: Agung Kuswantoro, S.Pd.,M.Pd. Kata Kunci: Pengadaan, Jasa sewa kendaraan, e-procurement. PT. PLN (Persero) UID Jawa Tengah & DIY melakukan pengadaan jasa sewa 20 unit kendaraan roda 4 MPV diesel untuk operasional Tim PDKB melalui e-procurement. Masalah yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah bagaimana pengadaan jasa sewa 20 unit kendaraan roda 4 MPV diesel untuk operasional tim PDKB. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pengadaan jasa sewa 20 unit kendaraan roda 4 MPV diesel untuk operasional tim PDKB. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Informan dalam penelitian ini terdiri dari tiga belas informan. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik gabungan antara snowball sampling dan purposive sampling. Sumber data diperoleh melalui observasi, wawancara, dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, menarik kesimpulan/verifikasi. Hasil dalam penelitian ini adalah mengetahui bahwa pengadaan jasa sewa 20 unit kendaraan roda 4 MPV diesel untuk operasional tim PDKB meliputi : 1) Identifikasi kebutuhan dan anggaran, 2) Perencanaan pengadaan, 3) Proses pelaksanaan pengadaan, 4) Penandatanganan dan pelaksanaan perjanjian/kontrak, 5) Serah terima hasil pelaksanaan perjanjian/kontrak. Simpulan dalam penelitian ini adalah pengadaan jasa di PT. PLN (Persero) UID Jawa Tengah & DIY telah sesuai dengan mekanisme pengadaan yang diatur dalam Perdir terbaru No. 0022 Tahun 2020 meliputi identifikasi kebutuhan dan anggaran, perencanaan pengadaan, proses pelaksanaan pengadaan, penandatanganan dan pelaksanaan perjanjian/kontrak, serta serah terima hasil pelaksanaan perjanjian/kontrak meskipun belum dilakukan secara optimal. Contohnya ketika user membuat KAK belum detail dalam memberikan spesifikasi permintaan kebutuhannya. Saran yang diberikan adalah sebaiknya user lebih cermat dan detail ketika menyusun KAK misalnya opsi pada sistem e-procurement dibuat lebih spesifik lagi terkait jenis dan spesifikasi barangnya sehingga sebelum pengisian spesifikasinya lengkap dan jelas maka user belum bisa melakukan submit pada sistem agar perencana maupun pelaksana pengadaan tidak terlalu sering melakukan konfirmasi ulang.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Pengadaan, Jasa sewa kendaraan, e-procurement. |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform > Public Service L Education > L Education (General) |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1 |
Depositing User: | S.S Eko Handoyo |
Date Deposited: | 30 Dec 2020 05:15 |
Last Modified: | 30 Dec 2020 05:15 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/42598 |
Actions (login required)
View Item |