ABSTRAK PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYAMPAIKAN LAPORAN PERJALANAN MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW PADA SISWA KELAS VIII D SMP NEGERI 11 SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009
Muhammad Zaim, 2101404672 (2009) ABSTRAK PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYAMPAIKAN LAPORAN PERJALANAN MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW PADA SISWA KELAS VIII D SMP NEGERI 11 SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (ABSTRAK PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYAMPAIKAN LAPORAN PERJALANAN MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW PADA SISWA KELAS VIII D SMP NEGERI 11 SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009)
- Published Version
Download (214kB) | Preview |
Abstract
Keterampilan berbicara sebagai salah satu dari empat keterampilan berbahasa mempunyai peranan yang sangat penting di dalam kehidupan manusia. Dengan berbicara, seseorang dapat mengungkapkan pikiran dan gagasannya untuk dapat mencapai maksud dan tujuannya. Berdasarkan hasil observasi awal yang dilakukan peneliti, keterampilan menyampaikan laporan perjalanan siswa kelas VIII SMP Negeri 11 Semarang masih rendah. Hal tersebut disebabkan oleh kurangnya minat siswa dalam mengikuti pembelajaran dan kurangnya latihan dalam pembelajaran berbicara serta metode yang digunakan guru kurang tepat, sehingga siswa mengalami kesulitan dalam kegiatan berbicara, khususnya dalam menyampaikan laporan perjalanan. Oleh karena itu, sebagai upaya untuk memperbaiki kondisi tersebut, peneliti melakukan penelitian tindakan kelas dengan menerapkan pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dalam pembelajaran menyampaikan laporan perjalanan. Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) bagaimanakah peningkatan keterampilan menyampaikan laporan perjalanan dan perubahan perilaku siswa kelas VIII D SMP Negeri 11 Semarang setelah mengikuti pembelajaran menyampaikan laporan perjalanan melalui pembelajaran kooperatif tipe jigsaw? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keterampilan siswa dalam menyampaikan laporan perjalanan dan perubahan tingkah laku siswa kelas VIII D SMP Negeri 11 Semarang setelah mengikuti pembelajaran kooperatif tipe jigsaw. Penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi guru, siswa, dan sekolah, dan dapat memberikan sumbangan berupa pengembangan ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan keterampilan berbahasa, khususnya pembelajaran keterampilan berbicara dalam menyampaikan laporan perjalanan. Desain penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan dalam dua tahap, yaitu tahap siklus I, dan siklus II. Subjek penelitian adalah keterampilan menyampaikan laporan perjalanan siswa kelas VIII D SMP Negeri 11 Semarang sebanyak 40 siswa. Penelitian ini menggunakan dua variabel, yaitu peningkatan keterampilan menyampaikan laporan perjalanan dan pembelajaran kooperatif tipe jigsaw. Pengumpulan data pada tahap siklus I dan siklus II menggunakan teknik tes dan nontes. Instrumen tes berupa tes perbuatan yang berupa tampilan kompetensi siswa dalam menyampaikan laporan perjalanan. Instrumen nontes berupa pedoman observasi, pedoman wawancara, pedoman jurnal, pedoman sosiometri, dan pedoman dokumentasi foto dan video. Teknik analisis data dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah mengikuti pembelajaran menyampaikan laporan perjalanan melalui pembelajaran kooperatif tipe jigsaw, keterampilan siswa mengalami peningkatan. Skor rata-rata kelas pada tahap siklus I sebesar 65,33 dan mengalami peningkatan sebesar 22,20% menjadi 79,83 pada siklus II. Pembelajaran menyampaikan laporan perjalanan melalui pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat mengubah perilaku siswa. Siswa yang sebelumnya merasa kurang siap dan kurang aktif dalam pembelajaran, menjadi siap dan lebih aktif dalam mengikuti pembelajaran. Simpulan penelitian ini adalah metode jigsaw mampu meningkatkan keterampilan berbicara menyampaikan laporan perjalanan dan dapat mengubah perilaku siswa kelas VIII D SMP Negeri 11 Semarang ke arah yang positif. Berdasarkan hasil penelitian tersebut disarankan kepada guru mata pelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia, agar menggunakan metode jigsaw dalam kegiatan pembelajaran menyampaikan laporan perjalanan dan melatih siswa untuk mampu berbicara yang baik. Bagi siswa disarankan untuk selalu berlatih berbicara dan lebih aktif dalam mengikuti pembelajaran. Bagi para peneliti lain agar melakukan penelitian lanjutan pada aspek yang berbeda untuk dapat menambah khasanah ilmu bahasa.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | keterampilan berbicara, laporan perjalanan, dan metode jigsaw. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1) |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 20 Sep 2011 05:57 |
Last Modified: | 20 Sep 2011 05:57 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/4248 |
Actions (login required)
View Item |