PENGGUNAAN ALAT PERAGA KUSEN ALUMINIUM PADA PEMBELAJARAN MEMBUAT GAMBAR DESAIN AKSESORIS RUANG INTERIOR DI SMK NEGERI 2 SALATIGA


Angga Maulana Santosa, 5101416011 (2020) PENGGUNAAN ALAT PERAGA KUSEN ALUMINIUM PADA PEMBELAJARAN MEMBUAT GAMBAR DESAIN AKSESORIS RUANG INTERIOR DI SMK NEGERI 2 SALATIGA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGGUNAAN ALAT PERAGA KUSEN ALUMINIUM PADA PEMBELAJARAN MEMBUAT GAMBAR DESAIN AKSESORIS RUANG INTERIOR DI SMK NEGERI 2 SALATIGA]
Preview
PDF (PENGGUNAAN ALAT PERAGA KUSEN ALUMINIUM PADA PEMBELAJARAN MEMBUAT GAMBAR DESAIN AKSESORIS RUANG INTERIOR DI SMK NEGERI 2 SALATIGA)
Download (926kB) | Preview
Official URL: https://lib.unnes.ac.id/

Abstract

Angga Maulana Santosa. 2020. Penggunaan Alat Peraga Kusen Aluminium Pada Pembelajaran Membuat Desain Aksesoris Ruang Interior di SMK Negeri 2 Salatiga. Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan, Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang. Penggunaan media pembelajaran di dunia pendidikan saat ini bukanlah hal yang baru, beberapa pengajar melakukan improvisasi terhadap media. Namun tidak sedikit dari pengajar hanya mengandalkan media seadanya, sehingga siswa merasa bosan dalam mengikuti pembelajaran. Dampaknya hasil belajar siswa tidak dapat berkembang, bahkan siswa tidak dapat mengikuti pembelajaran tersebut, maka dibutuhkan media pembelajaran dimana siswa dituntut untuk aktif dalam pembelajaran tersebut. Tujuan penelitian ini berfungsi untuk membandingkan hasil belajar siswa. Pada penelitian ini metode yang digunakan adalah penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Desain yang digunakan untuk menentukan sample adalah nonequivalent control group design, dimana melibatkan kelas kontrol dan kelas eksperimen serta melakuan pre-test dan post -test sebagai Langkah pengambilan datanya. Uji normalitas hasil tes menggunakan chi-kuadrat. Pada kelompok eksperimen = 4,79, pada taraf signifikan 5% dan dk = 5 adalah 11,1. Pada kelas kontrol = 8,79, pada taraf sig. 5% dan dk = 5 adalah 11,1. Maka dapat diakatakn kedua kelas berdisribusi normal. Uji homogenitas hasil tes diperoleh Fhitung = 1,352, Ftabel = 0,550 pada taraf sig. 5% dan dk pembilang = 33 dan dk penyebut = 31. Maka Fhitung > Ftabel sehingga didapat kesimpulan bahwa kedua kelas tidak homogen. Dengan menggunakan uji-t diperoleh thitung = -2,899 > ttabel = 1,998. Maka yang menyatakan Terdapat perbandingan hasil belajar antara kelas yang menggunakan media pembelajaran berupa media peraga kusen aluminium dan kelas yang menggunakan pembelajaran konfesional diterima. Kata Kunci : Media Pembelajaran, Alat Peraga

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Media Pembelajaran, Alat Peraga
Subjects: L Education > L Education (General)
T Technology > TYA Teknik Sipil
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan, S1
Depositing User: S.S Eko Handoyo
Date Deposited: 29 Dec 2020 03:52
Last Modified: 29 Dec 2020 03:52
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/42462

Actions (login required)

View Item View Item