Pembelajaran Kimia Berpendekatan SETS untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Kreatif Siswa Kelas X SMA Muhammadiyah 1 Semarang Tahun Pelajaran 2004 /2005.
Asih Purwaningsih , 4314971814 (2005) Pembelajaran Kimia Berpendekatan SETS untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Kreatif Siswa Kelas X SMA Muhammadiyah 1 Semarang Tahun Pelajaran 2004 /2005. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Pembelajaran Kimia Berpendekatan SETS untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Kreatif Siswa Kelas X SMA Muhammadiyah 1 Semarang Tahun Pelajaran 2004 /2005.)
- Published Version
Download (15kB) | Preview |
Abstract
Purwaningsih, Asih. 2005. Pembelajaran Kimia Berpendekatan SETS untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Kreatif Siswa Kelas X SMA Muhammadiyah 1 Semarang Tahun Pelajaran 2004 /2005. Skripsi, Jurusan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Semarang. Kata Kunci: Pembelajaran Kimia Berpendekatan SETS, Kemampuan Berpikir Kritis, Kemampuan Berpikir Kreatif. Dalam rangka memenuhi tujuan manusia Indonesia yang kritis dan kreatif, terutama bagi siswa kelas X SMA Muhammadiyah Semarang, perlu di usahakan pembelajaran kimia yang tidak hanya menekankan aspek pengetahuan dan pemahaman saja. Akan tetapi diperlukan pembelajaran yang diusahakan dapat melatih siswa untuk mengembangkan daya nalarnya dalam memecahkan permasalahan dan memahami pengaplikasian konsep-konsep yang dipelajari dan dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Hal itu dapat dilakukan dengan menganalisis, mensintesis, mengevaluasi suatu informasi, data, argumen, atau kejadian-kejadian yang terjadi di lingkungannya, sehingga kemampuan kritis-kreatifnya bisa berkembang. Untuk meningkatkan kemampuan kritis dan kreatif, guru bisa merancang pembelajaran dengan pendekatan yang tepat. Dalam pembelajaran berpendekatan SETS (Sains, Environment, Technology and Society) siswa diminta menghubungkaitkan antara konsep sains yang dipelajari dengan benda-benda yang berkenaan dengan konsep tersebut pada unsur lain dalam SETS, sehingga memungkinkan siswa memperoleh gambaran lebih jelas tentang keterkaitan konsep tersebut dengan unsur lain dalam SETS baik dalam bentuk kelebihan maupun kekurangannnya. Dengan demikian diharapkan siswa mampu berpikir kritis-kreatif dalam mencermati keterhubungkaitan tersebut, karena dalam prosesnya diperlukan kemampuan untuk mengamati, menganalisis , mensintesis dan memecahkan masalah yang merupakan unsur dasar/karakter dalam kemampuan berpikir kritis-kreatif. Oleh karena itu penulis tertarik untuk mencoba menerapkan pendekatan SETS dalam pembelajaran kimia di kelas X SMA Muhammadiyah 1 Semarang. Tujuan Penelitian ini adalah untuk menciptakan kondisi optimum pembelajaran SETS di mana proses pembelajaran memenuhi karakter pendekatan SETS, kemampuan berpikir kritis dan kreatif siswa meningkat. Di lain pihak, ketuntasan belajar klasikal tercapai dan tugas siswa terpenuhi. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang menggunakan data pengamatan langsung terhadap jalannya proses pembelajaran di kelas, yang dilakukan melalui 3 siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi optimum tercapai pada siklus ke-3 dimana proses pembelajaran memenuhi karakter pendekatan SETS, kemampuan berpikir kritis dan kreatif siswa meningkat secara signifikan, ketuntasan belajar klasikal tercapai dan tugas-tugas siswa bernuansa SETS terpenuhi. Dari hasil penelitian tersebut disarankan agar guru berani mencoba untuk menggunakan pendekatan SETS dan membiasakannya pada proses pembelajaran kimia di kelasnya.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembelajaran Kimia Berpendekatan SETS, Kemampuan Berpikir Kritis, Kemampuan Berpikir Kreatif. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools Q Science > QD Chemistry |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia, S1 |
Depositing User: | Hapsoro Adi Perpus |
Date Deposited: | 20 Sep 2011 04:01 |
Last Modified: | 20 Sep 2011 04:01 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/4243 |
Actions (login required)
View Item |