PEMANFAATAN KERTAS BEKAS SEBAGAI MEDIA BERKARYA KOLASE PADA SISWA KELAS VIII B SMP NEGERI 1 SENGAH TEMILA KABUPATEN LANDAK KALIMANTAN BARAT


KRISPINA EVI, 2401413036 (2020) PEMANFAATAN KERTAS BEKAS SEBAGAI MEDIA BERKARYA KOLASE PADA SISWA KELAS VIII B SMP NEGERI 1 SENGAH TEMILA KABUPATEN LANDAK KALIMANTAN BARAT. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PEMANFAATAN KERTAS BEKAS SEBAGAI MEDIA BERKARYA KOLASE PADA SISWA KELAS VIII B SMP NEGERI 1 SENGAH TEMILA KABUPATEN LANDAK KALIMANTAN BARAT]
Preview
PDF (PEMANFAATAN KERTAS BEKAS SEBAGAI MEDIA BERKARYA KOLASE PADA SISWA KELAS VIII B SMP NEGERI 1 SENGAH TEMILA KABUPATEN LANDAK KALIMANTAN BARAT) - Submitted Version
Download (728kB) | Preview
Official URL: http://lib.unnes.ac.id/

Abstract

Krispina Evi. 2020. “Pemanfaatan Kertas Bekas Sebagai Media Berkarya Kolase Pada Siswa Kelas VIII B SMP Negeri 1 Sengah Temila Kabupaten Landak Kalimantan Barat”. Skripsi. Jurusan Seni Rupa, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing: Dr. Kamsidjo Budi Utomo M.Pd. Kata kunci: Kertas Bekas, Pemanfaatan, Media, Berkarya, Kolase. Dalam pemilihan pembelajaran kolase dapat dikembangkan dengan berbagai bahan. Salah satu upaya pengembangannya yakni dengan memanfaatkan kertas yang diterapkan di sekolah. Tujuan penelitian adalah mengetahui dan mendeskripsikan permasalahan tersebut memberikan pembelajaran yang baru dan mengetahuai hasil kreativitas siswa dalam menggambar atau membuat karya flora. Metode dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif . Sasaran penelitian hasil karya kolase siswa dengan pemanfaatan kertas sebagai media berkarya kolase, subjek penelitian adalah siswa kelas VIII B. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian pembeajaran berkarya kolase menghasilkan beberapa karya dengan total nilai 2640,3 dengan rata-rata nilai 82,5 termasuk kedalam kategori baik. Penilaian dilihat dari aspek ide/gagasan, penguasaan teknik, dan estetika visual. Berdasarkan aspek ide/gagasan dalam membuat gambar flora, siswa kelas VIII B SMP Negeri 1 Sengah Temila lebih banyak yang memilih bentuk daun sebagai ide menggambar flora dengan persentase 37,5%. Aspek penguasaan teknik didominasi oleh siswa yang mendapatkan nilai dengan kategori sangat rapih yaitu sebanyak 12 siswa 37,5%. Berdasarkan estetika visual siswa kelas VIII B SMP Negeri 1 Sengah Temila sudah termasuk kategori baik dalam menerapkan unsur dan prinsip seni rupa dalam menggambar flora yaitu sebanyak 16 siswa 53,12%. Berdasarkan penelitian yang dilakukan diperoleh hasil bahwa kecenderungan siswa kelas VIII B SMP Negeri 1 Sengah Temila menggambar flora cenderung memilih warna biru untuk mewarnai flora dengan persentase 41%. Dari hasil karya siswa dibagi menjadi 3 kategori; kategori berupa kategori sangat baik, baik dan cukup. Diketahui bahwa siswa yang mendapatkan nilai dengan kategori sangat baik 6 siswa 22%, siswa yang mendapatkan nilai dengan kategori baik sebanyak 20 siswa 62,5%, serta terdapat pula 5 siswa 1,56% mendapatkan nilai dengan kategori cukup.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kertas Bekas, Pemanfaatan, Media, Berkarya, Kolase
Subjects: L Education > Special Education > Art education
L Education > Special Education > Skills Educations
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Rupa (S1)
Depositing User: S.S Eko Handoyo
Date Deposited: 22 Dec 2020 07:55
Last Modified: 22 Dec 2020 07:55
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/42279

Actions (login required)

View Item View Item