PENGARUH PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, TIPE INDUSTRI, DAN LEVERAGE TERHADAP SUSTAINABILITY REPORTING DENGAN GCG SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi Empiris Pada Perusahaan-perusahaan se-Asia yang Mengikuti ASRA Tahun 2017-2018)


Maulia Fitriani, 7211416150 (2020) PENGARUH PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, TIPE INDUSTRI, DAN LEVERAGE TERHADAP SUSTAINABILITY REPORTING DENGAN GCG SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi Empiris Pada Perusahaan-perusahaan se-Asia yang Mengikuti ASRA Tahun 2017-2018). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 7211416150.pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya kesenjangan antara kinerja keberlanjutan dan pelaporan keberlanjutan. Berdasarkan data penelitian terdahulu menunjukkan dari 343 perusahaan non keuangan di Indonesia yang terdaftar di BEI, hanya 277 perusahaan yang mempublikasikan laporan keberlanjutan perusahaan. Selain kurangnya perhatian terkait pelaporan keberlanjutan untuk perusahaan di Indonesia, terdapat kesenjangan antara kinerja keberlanjutan dan pelaporan keberlanjutan. Misalnya dari 38 perusahaan Indonesia penerima SRA 2018, hanya 35 perusahaan yang mempublikasikan laporan dalam berbagai bentuk yaitu annual report dan sustainability report. Hal ini menunjukkan bahwa perusahaan melakukan kinerja keberlanjutan namun tidak semua perusahaan menerbitkan laporan keberlanjutan. Penelitian ini menggunakan variabel pertumbuhan perusahaan, tipe industri dan leverage sebagai variabel independen dan menggunakan indikator GCG sebagai variabel moderating. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 25 perusahaan yang memperoleh penghargaan pada The Asia Sustainability Reporting Awards (ASRA) tahun 2017 dan 2018. Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan dan sustainability report perusahaan. Teknik analisis data dilakukan dengan Moderated Regression Analysis (MRA) dengan menggunakan software IBM SPSS Statistic 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial menunjukkan bahwa pertumbuhan perusahaan, tipe industri dan leverage tidak berpengaruh terhadap sustainability reporting. Namun, jumlah anggota komite audit terbukti memperkuat hubungan tipe industri terhadap sustainability reporting. Serta jumlah anggota dewan direksi terbukti memperlemah hubungan leverage terhadap sustainability reporting. Sedangkan variabel governance committe tidak terbukti sebagai variabel moderating. Saran yang dapat peneliti berikan untuk peneliti selanjutnya diharapkan dapat menggunakan metode pengukuran lainnya untuk variabel dependen yaitu menggunakan analisis konten dengan memberikan bobot pada setiap item yang diungkapkan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pertumbuhan Perusahaan, Tipe Industri, Leverage, Governance committe, komite audit, dewan direksi, Sustainability Report.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 02 Dec 2020 07:15
Last Modified: 02 Dec 2020 07:15
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/41909

Actions (login required)

View Item View Item